Brilio.net - Masa-masa sekolah menengah atas (SMA) memang menjadi masa yang sangat menyenangkan bagi setiap orang. Apa yang terkenang dari pengalaman SMA kamu? Pacar pertama? Atau mata pelajaran yang sangat sulit?.
Pengalaman semasa SMA yang tidak dapat dilupakan oleh seorang Aang Sunandar (22) adalah saat dirinya harus berjuang ke sekolah dengan jarak yang jauh. Bahkan karena pengalaman ke sekolah yang tidak biasa, Aang akhirnya mahir berenang dan tahu bagaimana cara berhadapan dengan buaya.
Aang bercerita kepada brilio.net melalui layanan story telling bebas pulsa ke 0-800-1-555-999, Rabu (30/12), kalau musim hujan tiba, jalan yang dilewati untuk mencari angkutan umum itu akan tergenang banjir yang cukup tinggi. "Sehingga saya harus membuka pakaian saya dan berenang sampai ke seberang, saya baru berpakaian lagi dengan tubuh yang basah kuyup," kenangnya.
Ya, jarak rumah dan sekolah Aang memang cukup jauh, sekitar 18 km. Lelaki asal Kampung Caringin, Desa Gubugan Ciberem, Banten, Jawa Barat, melalui perjuangan masa lalu yang tidak mudah dalam menempuh pendidikan. Perjuangan yang tidak mudah itu membuat Aang mampu menghargai ilmu pengetahuan. Dia tidak pernah mengeluh sedikitpun sampai akhirnya menyelesaikan pendidikannya dan melanjutkan ke jenjang universitas.
Tidak hanya melalui air banjir dengan arus yang cukup deras, kerap kali kalau musim penghujan, Aang harus mampu menghadapi reptil berdarah dingin seperti buaya. Tidak jarang dia harus memberanikan diri melintasi genangan air banjir yang terdapat buaya, salah bergerak sedikit saja bisa tamat riwayatnya.
"Pengalaman selama sekolah SMA itu mengajarkan saya bahwa pendidikan itu memang patut diperjuangkan, anak-anak yang sekarang bisa sekolah dengan mudah harusnya tidak menyia-nyiakan kesempatan itu dan memanfaatkannya dengan baik sebab di luar sana ada anak-anak yang berjuang mati-matian untuk sekolah," pungkas Aang.
Cerita ini disampaikan oleh Aang melalui telepon bebas pulsa Brilio di nomor 0-800-1-555-999. Semua orang punya cerita. Ya, siapapun termasuk kamu punya kisah tersembunyi baik cerita sukses, lucu, sedih, inspiratif, misteri, petualangan menyaksikan keindahan alam, ketidakberuntungan, atau perjuangan hidup yang selama ini hanya kamu simpan sendiri. Kamu tentu juga punya cerita menarik untuk dibagikan kepada kami. Telepon kami, bagikan ceritamu!
BACA JUGA :
Ekspresi gemas anak SD ketika disuntik, kamu pernah begitu?