1. Home
  2. »
  3. News
26 November 2015 19:44

11 Beda televisi dan handphone ini dijamin bikin kamu tertawa ngakak

Setiap hari kamu tak pernah melewatkan keduanya. Angga Roni Priambodo

Brilio.net - Televisi dan handphone merupakan benda yang akrab dengan kehidupanmu. Bahkan setiap hari kamu tak pernah melewatkan mereka. Tetapi, kamu sadar nggak kalau televisi dan handphone itu sebenarnya dua teknologi yang memiliki perbedaan yang jauh.

Televisi akrab dengan generasi lama, sementara handphone adalah simbol generasi milenial yang berwawasan global. Bahkan, televisi sekarang sudah semakin sedikit penggemarnya, anak-anak muda lebih gemar mantengin handphone seharian. Ya ibaratnya TV adalah pasangan resmi dan HP itu pacar gelap.

Biar lebih jelas perbedaan televisi dan handphone, simak ilustrasinya yang brilio.net rangkum di bawah ini, Kamis (26/11):

1. TV bosenin, HP lebih seksi

Semua ilustrasi oleh:Novendra Dwi Sapta

BACA JUGA :
Kombinasi keren seni lukis dengan benda sehari-hari, mengagumkan!


TV tuh bosenin, bentuknya nggak seksi lagi, tua juga. Kalau HP, seksi dan penuh warna.

2. Di rumah kamu nonton TV, jalan-jalan kamu bawa HP

TV itu berat dan nggak bisa dibawa jalan-jalan. Beda sama HP, asyik dibawa jalan-jalan

3. Nggak punya uang kamu nonton TV, banyak uang kamu cari HP baru

BACA JUGA :
10 Ilustrasi yang melukiskan kelakuan manusia zaman sekarang, menohok!

Kalau nggak punya modal, diam aja deh dirumah nonton TV. Kalau punya banyak uang? Biasanya sih kelayapan nyari HP baru.

4. TV nggak butuh pengeluaran ekstra, HP kalau nggak diisi pulsa nggak bisa dipakai

TV kan nggak bikin kantong bolong. Beda dengan HP, dikit-dikit butuh uang buat beli pulsa dan paket internet, mirip pacar gelap yang matre.

5. TV bentuknya gede, gendut, usianya tua lagi. HP biasanya imut, ramping, desainnya bagus jadi enak dibawa kemana-mana

Kamu pasti lebih suka bawa HP kan kalau kemana-mana? Ramping, fiturnya banyak. Kalau TV? Sudah berat, kuno, malesin lagi.

6. TV biaya operasionalnya murah, kalau HP agak mahalan dikit

Kamu harus sadar, kalau milih HP baru pasti perawatannya harus ekstra, kalau TV ditaruh di tempatnya bertahun-tahun aja nggak butuh lain-lain.

7. TV nggak bisa disembunyikan, kalau HP kadang harus disembunyikan

Bodi TV yang gendut sulit buat disembunyikan. Kalau HP perlu disembunyikan, wajib malah biar nggak bikin iri orang lain.

8. TV acaranya bikin bosen, HP fiturnya banyak

Nggak tahu kenapa kala di depan TV itu bikin bosen dan ngantuk. Beda kalau pegang HP, bisa main seharian tanpa bikin bosen.

9. Nonton TV hanya bisa dari satu sisi, Kalau HP bisa di bolak-balik 360 derajat

TV tuh layarnya gitu-gitu aja dari zaman Dinosaurus. Beda sama HP baru yang layarnya bisa otomatis berotasi.

10. Orang males pegang TV, maunya pakai remote. Kalau HP mah nggak bisa dari jauh, harus dipegang terus

TV tuh produk yang udah lama alias jadul, males banget pegang TV. Kalau HP emang sedikit manja sih, maunya kamu pegang, nggak bisa dari jarak jauh.

11. Ini yang paling penting, jangan sekali-kali taruh HP di dekat TV karena bisa bikin korslet


TV dan handphone kalau didekatkan bahaya. Sinyalnya bisa tabrakan lho...

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags