1. Home
  2. »
  3. News
17 Desember 2015 22:04

5 Orang ini terpilih jadi nakhoda baru KPK, salah satunya wanita lho!

Pemilihan dilakukan dengan pengambilan suara secara tertutup. Muhammad Zufar

Brilio.net - Komisi III DPR menggelar pemilihan Calon Pimpinan (Capim) KPK. 10 Capim KPK sudah menjalani uji kepatutan dan kelayakan di komisi bidang hukum DPR tersebut.

Pemilihan dilakukan dengan pengambilan suara secara tertutup oleh seluruh anggota Komisi III DPR yang berjumlah 54 orang dari 10 fraksi partai politik. Mereka memilih lima nama dari 10 nama capim KPK yang tersedia.

Dari hasil pemilihan yang dilakukan seluruh anggota Komisi III DPR, Irjen Pol Basaria Panjaitan, Agus Rahardjo, Alexander Marwata, Saut Situmorang dan Laode Syarief terpilih jadi pimpinan KPK yang baru.

Basariah mendapatkan 51 suara, Agus Rahardjo 53 suara, Alexander Marwata 46 suara, Saut Situmorang 37 suara, dan Laode Syarief 37 suara.

"Bisa disepakati bapak ibu sekalian?" kata Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin di Gedung DPR seperti dikutip merdeka.com, Rabu (17/12).

Pemilihan dilakukan dengan demokratis tanpa ada perdebatan di antara Komisi III DPR. Hasil pemilihan ini akan dibacakan di paripurna besok untuk meminta persetujuan sebelum diserahkan ke Presiden Jokowi, selanjutnya dilantik resmi jadi pimpinan KPK.

Berikut hasil voting nama 10 Capim KPK yang ikut pemilihan di Komisi III DPR:

1. Sujanarko (Direktur Direktorat Pembinaan Jaringan Kerja Sama antar Komisi KPK) 3 suara.
2. Alexander Marwata (Hakim Ad Hoc Tipikor) 46 suara.
3. Johan Budi SP (Plt pimpinan KPK) 25 suara.
4. Saut Situmorang (Staf Ahli KaBIN) 37 suara.
5. Surya Tjandra (Direktur Trade Union Center dan Dosen Atma Jaya) 0 suara.
6. Robby Arya Brata 14 suara.
7. Irjen Pol Basaria Panjaitan (Mabes Polri) 51 suara.
8. Agus Rahardjo (Kepala Lembaga Kebijakan Barang dan Jasa Pemerintah) 53 suara.
9. Laode Syarif (dosen hukum Universitas Hasanuddin) 37 suara.
10. Busyro Muqoddas 2 suara.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags