1. Home
  2. »
  3. News
16 Agustus 2015 16:07

Akik bagong dan keris, andalan mahasiswa ini di bisnis online

Bisnis yang diberi label Handsome Gemstone ini sendiri menyediakan akik dan juga giok dengan beberapa bentuk seperti keris atau bagong. Ines Faradina

Brilio.net - Saat ini siapa yang tidak kenal dengan yang namanya batu akik. Tren yang menyebar di kalangan masyarakat ini semakin lama juga semakin marak saja.

Tak hanya orangtua, anak muda pun tampaknya tak mau kalah untuk mengoleksi atau sekedar ingin punya saja. Ketenaran batu akik inilah yang kemudian membuat Agus Muhammad Zainul Farkhan berinisiatif untuk memulai bisnis.

"Awalnya sih dari temen yang memang jualan, terus saya coba tawarkan kerja sama. Jadi saya akan coba menjualnya tapi via online di Instagram dan Facebook," cerita pria yang biasa disapa Farkhan itu pada brilio.net, Minggu (16/8).

Farkhan yang saat ini masih menjadi mahasiswa aktif Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) AMIKOM Yogyakarta ini menambahkan bahwa koleksi batu yang dijualnya berasal dari beberapa daerah di Indonesia seperti Maluku, Halmahera, Kalimantan, Papua, Pacitan, dan lainnya.

Bisnis yang diberi label Handsome Gemstone ini sendiri menyediakan akik dan juga giok dengan beberapa bentuk seperti keris atau bagong.

"Saya coba pakek social media karena kan anak-anak muda sekarang juga mulai menggandrungi akik dan pasarannya bisa luas juga. Dan sampai sekarang juga Alhamdulillah sudah mulai banyak yang bertanya tentang produk kami," lanjut Farkhan.

Untuk rencana ke depannya sendiri Farkhan mengaku masih akan menambah produknya dan masih akan menggemparkan pemasaran melalui Facebook dan juga Instagram Handsome Gemstone dan pastinya sambil masih aktif di dunia kuliah.

Nah ini nih baru anak muda, kreatif dan mengisi keseharian dengan kegiatan positif!


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags