Brilio.net - Aksi konvoi Moge alias motor gede acap kali mendapat kecaman dan komentar negatif dari masyarakat. Bukan tanpa alasan, masyarakat sering melihat arak-arakan moge ini merasa paling berkuasa di jalanan dan mengkesampingkan urusan banyak orang.
Di Surabaya, pada Minggu, (29/11) konvoi moge juga menuai kecaman dari masyarakat. Bagaimana tidak, konvoi moge di saat arus lalulintas padat tersebut melakukan kontraflow atau lawan arus, sehingga menyebabkan arus jalan raya dari arah Surabaya menuju Krian macet total. Namun apa daya masyarakat biasa, aksi yang dinilai banyak orang sebagai bentuk keegoisan pengendara Moge tersebut mendapatkan kawalan dari Polisi lengkap dengan sirine yang bikin pengendara lain ciut nyali untuk tidak mengalah.
Beruntung salah seroang pengendara, Fuad, merekam perilaku arogansi aparat dan moge tersebut."Arus yang dari surabaya menuju Krian macet total," kata Fuad sembari mengunggah video yang direkamnya saat berpapasan dengan rombongan moge di Surabaya, seperti dikutip brilio.net dari akun Facebooknya, Senin (30/11).
Video unggahan Fuad tersebut kemudian ramai dibagikan pengguna media sosial dan panen kecaman dari netizen.
"Yang mengawal pasti KEPARAT soalnya kalau APARAT pasti mengerti peraturan dan bisa memberi contoh yang benar," kata akun Faisal mengomentari.
"Owalahhh malah polisi yang mengawal ikut-ikutan errorrrr. Ambulans yang membawa orang sakit saja belum tentu melawan arah. Ini rombongan pamer kekayaan aja malah di istimweakan. Edannnn," timpal akun Jhon mengecam aksi moge dan polisi lawan arah tersebut.
Simak videonya berikut:
BACA JUGA :
Pengendara Moge ambil tempat berhenti sepeda ini jadi perbincangan
Gara2 penguasa jalanan lewat & melakukan kontraflow, akhirx arus yg dari surabaya menuju krian macet total sampai di depan pabrik ANEKA KOPI...#EDAN_TENAN...
Posted by Fuad M on Saturday, November 28, 2015
BACA JUGA :
Ternyata ini yang ditakuti pengendara motor gede