1. Home
  2. ยป
  3. News
16 Agustus 2015 17:14

Ambisi Lee Chong Wei diganjal doping dan Chen Long

Ambisi pebulutangkis asal Malaysia Lee Chong Wei merebut gelar juara dunia bulutangkis di pengunjung kariernya kandas. Sugeng Wahyudi

Brilio.net - Ambisi pebulutangkis asal Malaysia Lee Chong Wei merebut gelar juara dunia bulutangkis di pengunjung kariernya kandas.

Ini setelah pada partai final kejuaraan dunia badminton (BWF World Championships) di Istora Senayan, Minggu (16/8), Chong Wei menyerah dari peringkat satu dunia, Chen Long, 14-21, 17-21.

Dengan demikian ambisi pebulutangkis 32 tahun tersebut memenangi gelar bergengsi di akhir puncak karier, sebagaimana diungkap sebelum final gagal terwujud. "Senang bisa masuk final setelah delapan bulan absen (kasus doping). Terlebih mungkin ini kesempatan terakhirku," ucap Chong Wei seusai laga semifinal, Sabtu (15/8).

Kegagalan ini patut membuat Chong Wei kecewa. Karena pada ajang tahun 2014, dia juga kalah dari Chen Long di final dua set langsung, 19-21, 19-21, Ironisnya, medali perak yang diraihnya dicabut Federasi Badminton Dunia karena kasus doping.

Chong Wei membuat kecewa penonton Malaysia yang menyaksikan langsung di Istora Senayan, sekaligus harapan PM Malaysia Najib Razak.

Sebelumnya, Najib melalui Twitter menuliskan begini ""We're in the World Badminton Championships final! Congrats @LeeChongWei. Msia supports you. Let's bring back the title! #KamiTeamMalaysia."

Wah, sayang seribu sayang, dukungan Najib, tetap tak mampu mengembalikan titel ke Malaysia.

HEAD-TO-HEAD
Chong Wei vs Chen Long (9-12)
Menang
2009: Malaysian Open GP Gold (final)
2011: Malaysian Open (semifinal)
2011: All-England (semifinal)
2011: Indonesian Open (semifinal)
2011: French Open (semifinal)
2012: Malaysian Open (semifinal)
2012: Olympic Games (semifinal)
2014: All-England (final)
2014: Indian Open (final)

Kalah
2009: Indian Open (babak I)
2011: Japan Open (final)
2011: Denmark Open (final)
2011: BWF World Superseries Finals (semifinal)
2012: Hong Kong Open (final)
2013: All-England (final)
2013: Denmark Open (final)
2014: Korean Open (final)
2014: World Championships (final)
2014: Asian Games (semifinals)
2015: Taiwan Open (perempat final)
2015: BWF World Championships (final)


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags