1. Home
  2. »
  3. News
17 Maret 2015 00:00

Anjing bisa deteksi emosi manusia

Anjing mampu membedakaan manusia saat sedang bahagia maupun sedih. Sabar Artiyono

Brilio.net - Hewan yang satu ini memang sudah akrab dengan manusia sejak lama. Wajar saja jika banyak penelitian tentang anjing yang mengejutkan. Bahkan, hewan ini juga dijuluki hewan yang paling setia dengan manusia.

Tapi, tahukah kamu ternyata anjing bisa membedakan ketika kamu sedang sedih atau bahagia? Berikut adalah penjelasannya yang dikutip dari dailymail.co.uk (12/2).


Pertanyaan tersebut sudah dijawab oleh Huber dan temannya, Muller. Dia melakukan riset ini di Austria dengan melibatkan 20 anjing. Kemudian, semua anjing tersebut dibagi ke dalam dua kelompok.

Satu kelompok dilatih untuk mengamati gambar wajah wanita yang sedah bahagia. Sedangkan kelompok lainnya dilatih untuk mengamati gambar wajah wanita yang mengekspresikan kesedihan.

Setelah mendapat perlakuan per kelompok, masing-masing anjing diuji untuk membedakan kedua ekpresi tersebut dengan gambar yang lain.

Anjing tersebut mampu membedakan ekpresi manusia menggunakan memorinya, tutur Huber ketika menjelaskan hasil penelitian tersebut kepada Medical Daily. Bahkan anjing tersebut masih mampu mendekteksi ekpresi manusia meski gambarnya hanya setengah.

Huber dan Muller menambahkan anjing mampu membedakan emosi karena memori hasil berinteraksi dengan manusia.

Itulah kenapa anjing yang mempunyai hubungan yang rendah dengan manusia susah membedakan emosi atau ekspresi dari manusia. Jadi, jika kamu ingin emosi kamu ingin dipahami oleh anjing, sering-seringlah bermain dengannya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags