1. Home
  2. ยป
  3. News
24 Maret 2015 15:00

Fosil Mastodon yang hebohkan dunia pada 2014 ada di Indonesia

Siapa sangka ternyata salah satu museum di Indonesia telah lebih dulu memiliki fosil Mastodon sebagai salah satu koleksinya. Fadila Adelin

Brilio.net - Tahun 2014 media dihebohkan dengan penemuan Mastodon atau gajah purba raksasa yang hidup 10 juta tahun yang lalu di New Mexico. Namun siapa sangka ternyata salah satu museum di Indonesia telah lebih dulu memiliki fosil Mastodon sebagai salah satu koleksinya.

Museum Geoteknologi Mineral milik UPN "Veteran" Yogyakarta ternyata menyimpan fosil binatang purba tersebut, lebih tepatnya fosil gading dan rahang Mastodon sejak tahun 1988.


Fosil Mastodon pertama kali ditemukan di Republik Kongo dengan usia 40 juta tahun. Setelah itu juga ditemukan di Bolivia, Romania, Amerika Utara dan juga Indonesia. Salah satu museum yang memiliki koleksi fosil mastodon adalah Museum of the Earth di New York.

Mastodon termasuk dalam spesies gajah purba raksasa atau mamoth berbulu lebat yang hidup pada zaman es. Tingginya bisa mencapai hingga 3 meter. Perbedaan Mastodon dengan gajah purba lainnya adalah spesies ini memiliki tengkorak dan kerangka yang lebih kekar. Koleksi fosil Mastodon di Museum Geoteknologi Mineral sendiri telah berusia lebih dari 10 juta tahun.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags