1. Home
  2. ยป
  3. News
17 Maret 2016 19:17

Foto pre-wedding di air terjun, calon pengantin terjatuh, duh!

Ada baiknya tidak memilih lokasi pre-wedding yang berbahaya. Irwan Khoiruddin

Brilio.net - Pasangan pengantin tentu ingin punya foto pre-wedding yang menarik. Pilihan lokasi pre-wedding yang aman tentu menjadi pertimbangan utama. Ada baiknya tidak memilih lokasi yang berbahaya. Setidaknya itulah pelajaran yang dapat diambil dari kisah tragis calon pasangan pengantin yang meninggal akibat terjatuh dari atas air terjun saat foto pre-wedding pada Selasa (15/3).

Kejadian nahas ini dialami pasangan calon pengantin asal Aceh Ari Irawan dan Irma Yanti, serta rekan mereka Fathu Zaman. Seperti yang dituturkan salah seorang petugas pengevakuasi, Putra Mandala melalui akun media sosialnya. Akibat insiden tersebut, Fathu mengalami patah pada kaki kirinya sementara calon pengantin wanita Irma Yanti meninggal dunia sedangkan Ari Irawan hilang dan belum ditemukan hingga saat ini. Padahal rencananya kedua calon pengantin ini hendak melangsungkan pernikahannya pada Mei 2016.




Lebih lanjut, Mandala menuturkan kejadian ini berawal saat empat orang muda mudi datang ke Air Terjun Tansaran Bidin Kecamatan Bandar Kabupaten Bener Meriah, Aceh. Ketika di lokasi air terjun Ari Irwandi dan Irmayanti berdiri di bebatuan sembari difoto oleh adiknya Erik dan Krisna. Akibat pijakan batu licin seketika kedua pasangan tersebut tergelincir ke bawah.

Adik Ari Irwandi, Krisna sempat mencoba membantu memegang tangan kakaknya. Namun derasnya debit air terjun menyebabkan Krisna tak mampu menahan pegangan tersebut dan kemudian naik ke atas bersama dengan Erick untuk mencari bantuan. Selang beberapa saat tim Basarnas menemukan korban Irmayanti dalam keadaan meninggal dunia terjepit di antara batu aliran air terjun, sementara Ari Irwandi belum ditemukan.



"Pencarian akan masih akan berlanjut hingga korban Ari Irawan bisa ditemukan. Mohon doa dari seluruh kawan-kawan. Kami turut berduka cita semoga amal ibadahnya diterima oleh Tuhan yang maha esa dan keluarga yang ditinggal semoga tabah menerimanya," kata Putra seperti dikutip brilio.net, Kamis (17/3).



Jadi untuk para calon pengantin, berhati-hatilah memilih tempat untuk pre-wedding. Indahnya foto pre-wedding memang penting namun keselamatan nyawa lebih penting dari sekadar galeri foto pre-wedding.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags