1. Home
  2. »
  3. News
18 November 2015 23:05

Jangan remehkan kembang sepatu, ini 7 manfaatnya untuk kesehatan kamu!

Kembang ini mengandung rasa asam yang pas untuk dijadikan teh. Agustin Wahyuningsih

Brilio.net - Kamu tentu nggak asing lagi dengan kembang sepatu, kan? Dalam bahasa ilmiah, kembang ini bernama Hibiscus rosa-sinensis atau juga disebut hibiscus. Warnanya yang cerah, seperti merah, pink, atau kuning, tak hanya memperindah taman di tempat kamu tinggal saja, lho. Kembang ini mengandung rasa asam yang pas untuk dijadikan teh. Nggak percaya?

Dilansir brilio.net dari Boldsky, Rabu (18/11), teh kembang sepatu termasuk rendah kalori dan bebas kafein. Secara tradisional, teh ini digunakan untuk menyemuhkan banyak penyakit. Asam yang dikandung adalah asam organik seperti asam malat (malic acid), asam tartarat (tartaric acid) dan asam sitrat (citric acid). Semua asam organik ini biasanya ditemukan di buah anggur dan wine. Nah, asam organik ini bermanfaat banyak bagi kesehatan. Mau tahu apa saja? Simak penjelasannya sebagai berikut:

BACA JUGA :
Ramuan teh ini dipercaya bisa bikin wanita lebih panjang umur


1. Menurunkan kadar kolesterol
Antioksidan dari teh kembang sepatu memiliki kemampuan untuk menurunkan kolesterol dalam tubuh. Hal ini memabntu melindungi kesehatan jantung dan mencegah kerusakan pembuluh darah. Menurut sebuah penelitian baru, mengonsumsi teh kembang sepatu beberapa kali sehari mampu mengelola kadar gula darah secara efektif.

2. Melindungi liver
Ya, antioksidan dalam teh kembang sepatu juga membantu penyembuhan penyakit liver. Antioksidannya akan menetralisir radikal bebas dan mengeleola keseluruhan kesehatan banyak organ, termasuk liver.

3. Mencegah kanker
Sebuah studi menemukan bahwa mengonsumsi secara teratur teh kembang sepatu perlahan akan menghambat tumbuhnya sel kanker.

BACA JUGA :
Mencicipi racikan teh lokal istimewa di warung anak muda baru, Lokalti

4. Mengelola tekanan darah
Anti-inflamasi yang terkandung dalam teh kembang sepatu dapat merendahkan tekanan darah. Jadi, teh kembang sepatu dianjurkan untuk mereka yang mengalami hipertensi dengan risiko tinggi mengalami penyakit kardiovaskular.

5. Antidepresan
Teh kembang sepatu mengandung vitamin dan mineral, sekaligus kaya metabolit tanaman seperti flavonoid, yang memilikin sifat antidepresan. Mengonsumsi rutin teh kembang sepatu akan membantu menenangkan sistem saraf, bahkan mengurangi kecemasan yang terkait depresi.

6. Meredakan nyeri haid
Teh kembang sepatu mampu meredakan kram akibat menstruasi. Selain itu juga bisa memulihkan keseimbangan hormon, mengatasi nafsu makan berlebihan, dan perbaikan suasana hati.

7. Obat masalah pencernaan
Teh kembang sepatu dapat mengatasi sembelit, mengurangi risiko kanker kolorektal (kanker yang tumbuh pada usus besar (kolon) atau pada rektum, dan meningkatkan kesehatan pencernaan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags