1. Home
  2. ยป
  3. News
10 Juli 2015 10:00

Keluar dari Wirogunan, Pacman dapat oleh-oleh batik, akik dan syal

Petinju Filipina Manny Pacquiao menemui terpidana mati asal negaranya, Mary Jane, di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Wirogunan, Yogyakarta. Nur Romdlon

Brilio.net - Petinju Filipina Manny Pacquiao menemui terpidana mati asal negaranya, Mary Jane, di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wirogunan, Yogyakarta, Jumat (10/7).

Pacquiao didampingi istrinya Jinkee tiba di LP Wirogunan pada pukul 07.45 WIB. Begitu sampai, "Pacman", mengenakan kemeja biru muda, diserbu awak media.

Media berusaha mengabadikan momen Pacman saat akan masuk ke Lapas. Di dalam Lapas, Pacman menemui Mary Jane. Mereka terlibat pembicaraa emosional.

Kepala Kanwil Kumham DIY, Dwi Prasetyo Santoso yang turut mendampingi, kepada wartawan mengungkapkan ini merupakan kunjungan biasa. Pacman sempat menanyakan mengenai berbagai selama Mary Jane menjalani hukuman, termasuk kebutuhannya.


Batik warna kuning yang diberikan Jaringan Buruh Migran kepada Pacman

Pacman keluar dari Lapas Wirogunan Pukul 08.30 dan langsung menuju ke mobil. "Pacman diberi kenang-kenangan syal dan batu akik," ujar Dwi. Selain itu, Jaringan Buruh Migran Indonesia juga memberikan kenangan-kenangan berupa kain batik bewarna kuning yang dibungkus rapi.

POPULER:

Kakek ini hidup sebatang kara, setiap hari berkostum Winny The Pooh

Mbah Misari, dulu pejuang kemerdekaan, kini jualan sangkar burung

Nasib Mbah Dul, karena buta aksara harus kehilangan kios, tragis!

Imbalan tak seberapa, Mbah Hadi tetap senang menjadi penenun stagen

Kisah Mbah Srilah jaga tradisi membuat stagen dengan alat tenun kayu

Kesetiaan Mbah Yudo ke Keraton, 12 tahun kerja bergaji Rp 15.000/bulan

Mbah Dumiyo, usia 90 tahun tetap semangat jualan 'es jadul'

Usia senja, Mbah Temo semangat jualan peyek demi untung tak seberapa

Kisah Mbah Sugeng, tak mau minta-minta meski tinggal di kos reyot

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags