Brilio.net - Setiap pecinta sepakbola, terutama dari generasi 90an pasti tahu nama bek kiri legendaris Real Madrid dan Tim Nasional Brasil, Roberto Carlos. Selain David Beckham, pemain plontos yang kini menjadi player-manager di klub India Delhi Dynamos ini juga terkenal punya tendangan bebas yang mematikan.
Jika Beckham menggunakan kaki kanan, Roberto Carlos melepaskan tendangan geledegnya dengan kaki kiri.
BACA JUGA :
Cewek penggemar sepakbola pasti mengerti 10 hal ini
Satu yang paling diingat akan tendangan Roberto Carlos adalah tendangan yang disebut Banana Kick atau tendangan pisang. Kala itu ia melepaskan tendangan bebas melengkung seperti pisang dan berhasil mengelabui kiper sekelas Fabien Barthez saat Timnas Brazil bertemu Timnas Prancis diajang Turnoi de France pada 1997. Tendangan itu seperti menjauh dari pagar betis dan seolah akan keluar lapangan tapi seketika melengkung masuk menuju gawang Timnas Prancis.
19 tahun berselang, tepatnya 16 Februari 2016, pemain Malaysia bernama Faiz Subri berhasil mencetak gol tendangan pisang serupa Roberto Carlos. Subri melakukannya dengan kaki kanannya saat membela timnya Pulau Penang melawan Pahang FC. Seperti halnya aksi Roberto Carlos, tendangan Subri juga seakan menjauh dari gawang dan menipu kiper Pahang FC dan masuk ke arah tiang jauh sang kiper.
BACA JUGA :
Ini bukti kalau pemain bola bisa dapat pacar cantik
Tendangan bebas itu langsung menyita perhatian dunia dan digadang-gadang mendapat penghargaan Puskas Award 2016. Puskas Award adalah penghargaan tahunan untuk gol terbaik yang dicetak pemain sepakbola di seluruh dunia.
Berikut aksi tendangan bebas Faiz Subri yang brilio.net lansir dari akun Youtube Footy-Goals.Com, Rabu (17/2). Menurutmu layak jadi nominasi Gol Terbaik Dunia nggak?