Brilio.net - Kematian seorang wanita hamil di barat laut China, wilayah Provinsi Sha'anxi membuat heboh netizen. Dalam rekaman video CCTV menunjukkan perempuan itu duduk berlutut dengan leher dan kepalanya terjebak di antara sela-sela pagar pembatas rel kereta api.
Dilansir brilio.net dari CCTVNews, Jumat (4/1), para pengunjung di tempat itu mencoba menolong si wanita namun menemui kegagalan. Polisi dan paramedis kemudian datang dan melepaskan tubuh wanita malang tersebut dari sela-sela pagar.
Pihak Rumah Sakit Mizhi County Hospital, tempat di mana wanita itu dibawa setelah berhasil dilepaskan dari pagar, mengatakan saat dilarikan ke rumah sakit, wanita yang tak diketahui namanya tersebut sudah kehilangan denyut nadi dan tanda vital kehidupan lainnya. Namun, dokter yang bertugas tetap memberikan pertolongan berupa pernapasan buatan dan kejut jantung. Sayangnya, wanita itu dan bayi yang dikandungnya akhirnya meninggal dunia.
BACA JUGA :
11 Artis Indonesia ini lekat dengan label seksi, siapa idolamu?
Seorang saksi mata yang bekerja di sebuah departemen store di depan tempat kejadian perkara menyebutkan perempuan yang berusia 30an tahun itu tengah hamil anak kembar.
"Dia tampak merasa pusing dan mungkin bermaksud bersandar di pagar untuk istirahat tapi kemudian pingsan dan kepalanya masuk di pembatas rel," terang dia.
Otoritas setempat menyebutkan bahwa autopsi diperlukan untuk memastikan penyebab tewasnya wanita itu. Kasus ini masih dalam penyelidikan polisi termasuk apakah ada unsur bunuh diri dalam kasus tersebut.
BACA JUGA :
Penampilan 22 artis sebelum dan setelah terkenal, Julia Perez gimana?