1. Home
  2. »
  3. Ngakak!
7 November 2018 01:01

10 Cuitan lucu ditanya status sama calon mertua ini bikin ngakak

Pertanyaan mertua ini rupanya menjadi salah satu bahan guyonan warga Twitter yang super kreatif. Weni Arfiyani

Brilio.net - Setiap orang yang memiliki pasangan tentunya ingin membawa hubungan mereka ke jenjang pernikahan. Sebagian besar orang tentunya mendambakan pernikahan dalam kehidupan mereka. Memiliki pasangan untuk berbagi suka dan duka, untuk berkeluh kesah dan juga menghadapi tantangan hidup bersama. Selain itu, mengikat diri dalam mahligai pernikahan adalah tanda bahwa kamu serius terhadap orang yang kamu cintai.

Eits, tetapi untuk menuju ke jenjang pernikahan, terlebih dahulu kamu harus meminta doa restu. Ya, setiap pasangan yang hendak menikah haruslah meminta restu dari orangtua masing-masing. Pasalnya, pernikahan tidak hanya melibatkan dua orang tetapi menyatukan dua keluarga dalam satu ikatan. Nggak heran kalau banyak pasangan harus mempersiapkan pernikahan secara matang, nggak cuma materi tapi juga mental.

Bicara soal calon mertua, pernah nggak sih terbayang akan adanya pertanyaan-pertanyaan khusus buat kamu sebelum meminang anaknya? Setiap orangtua memang menginginkan kebahagiaan anaknya, sehingga mereka nggak akan menguji betul-betul kesungguhan calon menantunya. Salah satunya dengan mengajukan pertanyaan yang mengulik jati dirimu bahkan hingga status sosialmu.

Fenomena pertanyaan mertua ini rupanya juga menjadi salah satu bahan guyonan warga Twitter yang super kreatif. Ditanya status sama mertua, jawaban mereka malah nyeleneh abis. Nggak percaya?

Yuk kita simak cuitan lucu ala warga Twitter waktu ditanya status sama mertua yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (7/11). Berikut cuitan lucu ini nggak cuma bikin ngakak tapi juga pengen nampol.

1. Lah malah status WhatsApp jawabannya...

BACA JUGA :
10 Cuitan kocak 'ngerjain skripsi', lucunya nyindir mahasiswa



2. Status yang sangat greget. Pasti para mertua jadi iba.


3. Langsung diterima sebagai menantu karena dedikasi yang tinggi.

BACA JUGA :
10 Cuitan lucu 'modal nikah' ini bikin ketawa sambil mikir


4. Yah gimana mau jadi menantu kalau dihubungi aja susah.


5. Kayak jam dinding aja abis baterainya.


6. Mertua pasti nggak mau punya menantu yang tidur terus.


7. Yah kalau nggak bisa ngomong gimana mau diajak ngobrol?


8. Duh calon menantu nggak idaman nih.


9. Ya kalau nggak ada ya nggak ngelamar dong.


10. Mau ngelamar kok masih nggak ada status?





SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags