Brilio.net - Kreativitas para warganet Indonesia memang sudah nggak diragukan lagi. Mereka yang juga akrab disebut netizen itu seperti tidak pernah kehabisan ide untuk membuat berbagai meme dan jokes yang kocak buat menanggapi berbagai topik yang sedang viral.
Apalagi buat para penggemar K-Pop, para K-Popers ini selalu sukses mengundang tawa lewat meme-meme kocak tentang khayalan mereka kepada sang idola. Ada lagi tuh, para K-Popers yang kepikiran buat menerjemahkan lagu-lagu para idola ke Bahasa Indonesia yang kadang justru jadi bikin geli sendiri.
Ada juga nih, penghuni Twitter dengan akun bernama @kiaru84 yang menerjemahkan nama grup K-Pop dalam Bahasa Jawa. Nggak pernah kepikiran kan, sama kamu? Berbagai nama grup K-Pop seperti Bigbang, Girls Generation dan Twice sukses ia terjemahkan ke dalam Bahasa Jawa. Hasilnya? Super lucu abis!
Penasaran, kan? Langsung simak aja di bawah ini, sepuluh nama grup K-Pop dalam Bahasa Jawa seperti dilansir brilio.net dari akun Twitter @kiaru84, Senin (12/2). Siap-siap ngakak guling-guling ya!
1. Bigbang jadi 'bledhosan gedhe' dalam Bahasa Jawa. Bisa aja tuh, dia kepikiran!
BACA JUGA :
Humor bule vs kiai ini buktikan bahasa Jawa lebih tinggi dari Inggris
2. 'Ireng jambon' itu kalau di Bahasa Indonesia ya artinya hitam merah muda.
3. 'Kaping pindho' dalam Bahasa Indonesia adalah kedua kali, bisa banget nih.
BACA JUGA :
15 Tebak-tebakan Bahasa Jawa ini tak kalah sulit dari tes TOEFL!
4. GOT7 dalam Bahasa Jawa artinya 'entuk pitu' alias dapat tujuh. Saa aee ~
5. Kalau manggung di daerah Jawa tingkat kelurahan 2PM jadi 'loro awan' nih.
6. Mamamoo jadi gitu ya kalau di Bahasa Jawa.. Hmmm ~
7. 'Mangsane wong wadon' alias eranya para perempuan.. Girls Generation jadi panjang amat yak, namanya?
8. Gitu deh, kalau eyang kamu yang nyebut Red Velvet dalam Bahasa Jawa.
9. Day6 dalam Bahasa Jawa jadi 'enem dino', bayangin kalau pas dipanggil MC buat naik panggung ~
10. N. FLYING jadi 'N. MABUR' (terbang).. Duh, ada-ada aja ya!