Brilio.net - Meskipun kini sudah zaman digital, kebanyakan murid masih wajib memiliki buku fisik, baik itu yang kosong untuk mencatat maupun berisi materi pelajaran dan latihan. Mungkin memakai kertas atau buku memang sudah jadi kebiasaan yang sulit dihilangkan dari kebudayaan manusia.
Bahkan, murid cenderung lebih kreatif ketika menggunakan buku fisik ketimbang digital. Kreativitas itu bisa dilihat dari corat-coret atau tulisan yang nyeleneh di dalam buku. Pernah lihat nggak? Kalau belum, simak artikel ini sampai habis.
Di bawah ini merupakan potret kocak isi buku murid yang nyeleneh, dihimpun brilio.net pada Kamis (11/1). Tapi entah kenapa, tulisan murid di isi buku ini, bagaimanapun, agak sulit juga disalahkan. Mungkin karena corat-coret tersebut hasil dari kepolosan belaka. Kalau nggak percaya, coba aja lihat sendiri.