Brilio.net - Kamu pasti pernah melihat foto yang sangat apik. Saking apiknya, kamu lantas bertanya-tanya bagaimana fotografer tersebut mengambil gambarnya. Tentu, foto yang bagus bakal lahir dari tangan yang ahli. Alhasil, setiap momen bisa jadi bagus di tangan fotografer andal.
Namun terkadang, ada juga momen yang bisa memperbagus hasil foto, baik itu dijepret oleh orang yang sudah ahli maupun awam. Momen tersebut adalah momen kebetulan. Momen kebetulan yang jarang terjadi kemungkinan besar jadi karya yang bagus. Paling tidak, potret kebetulan bisa menghibur orang.
BACA JUGA :
11 Potret kocak makanan di spion motor ini bikin geleng-geleng kepala, piringnya jatuh auto panik
Contohnya seperti gambar berikut. Semuanya adalah potret kocak kebetulan dijepret dari samping yang dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (13/11). Selain momennya yang pas, potret tersebut juga menipu mata. Jadi, kalau nggak ngeh, coba lihat dua kali dulu. Nanti paham sendiri.
BACA JUGA :
11 Potret kocak desain sepatu nyeleneh ini bentuknya di luar nalar, bingung cara pakainya gimana