Brilio.net - Bagi kebanyakan wanita, payudara merupakan bagian tubuh yang paling dibanggakan. Apalagi jika memiliki payudara yang cukup besar, para pria pasti banyak yang akan memuji seksi.
Nah lho, lalu bagaimana nasib wanita yang memiliki payudara kecil? Eits tapi jangan khawatir bagi kamu yang memiliki payudara kecil.
Ada manfaatnya lho ternyata memiliki payudara kecil. Apa saja memang? Simak ulasannya di bawah ini seperti yang sudah brilio.net kutip dari Metro, Selasa (17/11):
1. Kamu nggak perlu takut keluar kemana-mana tanpa bra. Tak akan ada orang yang akan ngeliatin kamu.
2. Kamu nggak harus khawatir payudaramu akan kendur seperti orang-orang tua. Asyik kan?
BACA JUGA :
11 Momen yang menjadikan cewek tampak lebih seksi dari biasanya
3. Kamu dapat melakukan berbagai aktivitas seperti berlari, push up, lompat tinggi tanpa harus merasakan payudaramu sakit.
4. Bagi yang sudah menikah dapat meningkatkan gairah. Pasalnya menurut penelitian dari Universitas Wina, 24 persen wanita berpayudara besar kurang sensitif daripada wanita berpayudara kecil.
5. Resiko sakit punggung akan lebih kecil karena memiliki payudara kecil.
BACA JUGA :
Aung San Suu Kyi, pejuang demokrasi keren yang layak kamu teladani!
6. Kamu bisa memilih lebih banyak jenis pakaian tanpa harus memikirkan ukuran dada.
7. Tidak perlu juga khawatir memikirkan baju yang tidak muat karena bertambahnya berat badan.
8. Ada kemungkinan kamu akan memiliki pantat yang luar biasa. Karena kebanyakan jika berpayudara kecil, ukuran pantat justru sebaliknya, lebih besar. Bener nggak?
9. Kamu tak perlu sungkan saat harus memakai gaun yang punggungnya berlubang.
10. Bisa tidur lebih nyaman tanpa harus merasakan sakit di dada.
11. Kamu dapat memakai pakaian berpotongan leher rendah tanpa harus sungkan-sungkan.
foto : www.babydress.com
12. Kamu bisa mengetahui kalau laki-laki yang mendekatimu benar-benar cinta atau tidak. Mengerti kan maksudnya?
Nah gimana asyik juga kan punya payudara kecil? Jangan minder lagi ya ladies..