Brilio.net - Salah satu pemandangan yang sering kamu lihat saat di luar rumah adalah tiang listrik. Tiang penyangga kabel-kabel ini di negara kita begitu mudah ditemukan. Baik di jalan raya, atau di depan gang rumah kamu, pasti bisa terlihat.
Sebenarnya, tiang listrik ini nggak cuma menopang kabel-kabel yang menyalurkan listrik, lho, Sobat Brilio. Tapi, bisa juga tiang ini menyangga kabel telepon, internet, lampu jalan, dan lain sebagainya. Dengan bergantung pada apa yang ditopang, sebuah tiang utilitas dapat dinamai seperti tiang listrik, tiang telepon, tiang lampu, dan semacamnya.
BACA JUGA :
11 Penampakan gerobak motor pedagang ini desainnya kreatif abis
Namun, pernah kan kamu melihat penampakan aneh pada tiang listrik? Penampakan aneh itu bisa berupa benda-benda yang tersangkut, posisi pemasangan tiang, atau tingkah orang di tiang listrik. Pokoknya, penampakan ini nyelenehnya bikin tepuk jidat. Dirangkum brilio.net pada Senin (12/9) dari berbagai sumber, simak 13 potretnya.
BACA JUGA :
Penampakan kos-kosan sempit harga Rp 9 juta, tanpa WiFi dan WC di luar
1. Ini tiang listrik atau hari Senin? Kok ruwet.
foto: Instagram/@wkwkwland_real
2. Umumnya, tiang listrik dipasang satu-satu secara berderet. Tapi kalau berumpun kayak gini, lebih mirip pohon bambu nggak, sih?
foto: Facebook/Kegiatan Warga Hari ini
3. Pada konsepnya, tiang listrik ini menyangga rangkaian kabel dari satu daerah ke daerah lainnya. Tapi kalau tiangnya dibikin melayang gitu, kok bisa?
foto:Instagram/@faktanyagoogle
4. Nggak ngerti lagi deh kenapa bisa ada motor tersangkut di tiang listrik?
foto: Twitter/@kocaktxt
5. Halo, pak petugas, kok bisa pasang tiangnya di tengah jalan?
foto: Twitter/@kocaktxt
6. Kira-kira guna ember merah seperti di gambar ini buat apa, ya?
foto: Twitter/@kocaktxt
7. Kala pak petugas nggak bisa dihubungi, apa daya hanya bisa meminta kepada Tuhan.
foto: Instagram/@wkwkwland_real
8. Aspal boleh mulus, tapi kalau ada tiang di tengah-tengah begini gimana coba?
foto: Instagram/@infotekniksipil
9. Karena menjemur celana di rooftop sudah mainstream.
foto: Twitter/@kocaktxt
10. Itachi Uchiha dalam kehidupan nyata.
foto: Instagram/@id.dagelan
11. Ngebayangin gimana cara kipasnya nyangkut aja udah bingung.
foto: Instagram/@humorsantuy
12. Potret tiang listrik yang tumbuh subur di dalam rumah. Harus banget, ya?
foto: Instagram/@infotekniksipil
13. Emang nyeleneh kelakuan warga-warga yang budiman. Itu gimana cara ngambilnya coba?
foto: 1cak.com