Brilio.net - Pemberian nama pada sebuah band ataupun penyanyi merupakan hal penting. Sebab nama dapat menjadi representasi dari band ataupun penyanyi tersebut. Pemberian nama pada musisi pun menjadi hal yang patut diperhitungkan lantaran agar mudah dikenal oleh masyarakat.
Biasanya, musisi mempunyai cover playlist pada lagu-lagunya. Terlebih di zaman canggih seperti ini yang banyak terdapat aplikasi khusus mendengarkan sebuah lagu dari musisi. Jika nama musisi diibaratkan sebuah buku, maka cover playlist adalah sampulnya.
BACA JUGA :
10 Potret kurang teliti saat edit foto, hasilnya bikin geli
Meski terlihat sepele, cover playlist menjadi hal penting, lho. Baru-baru ini, viral cover playlist para musisi yang diedit oleh warganet. Seketika warganet lainnya pun melakukan hal serupa dengan kreativitasnya. Beberapa foto editan cover tersebut pun viral lantaran kocak.
Nah, kira-kira seperti apa saja, ya? Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (25/8).
1. Kalau ini sih menara BTS, bukan BTS boyband asal Korea Selatan.
BACA JUGA :
10 Editan foto jalur sepeda di sungai ini nyelenehnya bukan main
foto: Twitter/@lstarkult_
2. Ini Adul pelawak woy, bukan Adele penyanyi. Kocak banget, haha.
foto: Twitter/@Yoghoo
3. Nggak salah juga sih gambarnya, kan efek rumah kaca~
foto: Twitter/@dafajanuarr
4. Ini musisi yang jadi suporter sepak bola mungkin, ya? Haha.
foto: Twitter/@inotkurniawan
5. Cover playlist-nya pake kaisar Benteng Takeshi, dong. Kocak.
foto: Twitter/@fajar17
6. Kalau ini sih kak Ros asal Malaysia, bukan Islandia.
foto: Twitter/@fajar17
7. Haha, benar juga, ya. Ini dinosaurus yang masih hidup kala internet mati~
foto: Twitter/@fajar17
8. Wah, band indie keren satu ini ternyata suami Inul Daratista.
foto: Twitter/@pantone334c
9. Nah, ini band keren asal Inggris. Kocak banget pake Norman.
foto: Instagram/@masihanakanakjuga