Brilio.net - Salah satu hunian bagi kamu yang tinggal di kota metropolitan adalah apartemen. Hunian ini mirip kos-kosan tapi dengan kamar yang super banyak yang dibangun dalam gedung bertingkat-tingkat. Apartemen biasanya dikelola oleh pengembang properti yang bertanggung jawab atas berbagai sarana dan prasarana seperti keamanan, kebersihan, ketersediaan air, sampai listrik.
Kamu ngebayangin nggak sih gimana gelap dan horornya ketika apartemen di gedung pencakar langit padam alias mati lampu? Semua lantai apartemen pastinya gelap gulita.
BACA JUGA :
Ogah repot, 11 momen bapak-bapak benerin kerusakan rumah pakai benda seadanya ini kocak
Hal tersebut dialami oleh seorang warganet yang turut merekamnya dalam sebuah video yang dibagikan melalui akun TikTok @ulsoexperience. Akun tersebut membagikan sebuah video yang memperlihatkan momen mati lampu sebuah apartemen yang berbentuk gedung pencakar langit.
foto: TikTok/@ulsoexperience
BACA JUGA :
Efek kelamaan tidur siang, momen kocak bocah ingin berangkat sekolah padahal sudah Magrib
Tidak hanya apartemennya sendiri, gedung di sebelahnya pun mengalami hal yang sama. Pemilik video itu itu awalnya merasa panik dan seram karena gelap saat mati lampu membuat banyak penghuni apartemen yang histeris berteriak.
"POV: Pertama kali mati lampu di apartemen. Awalnya serem karena banyak yang teriak-teriak, terus tiba-tiba," tulis keterangan dalam video tersebut.
foto: TikTok/@ulsoexperience
Perasaan panik dan menyeramkan itu tiba-tiba berubah. Tak diduga, tiba-tiba ada satu tetangganya yang malah memutar lagu milik penyanyi dangdut, Nassar yang berjudul "Mati Lampu". Lagu yang punya tema persis dengan situasi yang dialami oleh warganet dan penghuni apartemen lainnya ini.
"Ada tetangga play lagu "Mati Lampu" Nassar dong," sambungnya.