Brilio.net - Di era yang kian canggih ini, belanja via online shop merupakan tren baru di kalangan masyarakat. Bagi mereka, belanja di online shop dianggap lebih mudah dan praktis. Pasalnya, mereka tak perlu repot-repot lagi lagi keluar rumah. Pesan melalui handphone, bayar, barang dikirim. Mudah kan?
Setelah barang pesanan tiba di tangan, salah satu kegiatan yang akan dilakukan pembeli adalah memberikan review. Layaknya driver ojek online, pada dasarnya setiap pedagang pasti mengharapkan bintang lima serta penilaian yang baik dari pembelinya.
BACA JUGA :
10 Chat lucu pembeli online tanya detail barang, kocak
Meskipun sudah diberikan pelayanan terbaik, nyatanya masih banyak juga pembeli yang sering memberikan komplain. Dengan berbagai alasan, mereka hanya memberikan bintang satu dan penilaian buruk. Padahal kesalahan bisa jadi karena ketidaktelitian sendiri.
Kira-kira seperti apa sih lucunya penjual online shop menanggapi komplain pembeli? Berikut brilio.net rangkum dari Instagram @dramaolshop.id, Sabtu (2/5).
1. Bener juga sih. Kalau mau yang gede, pakai telepon rumah aja.
BACA JUGA :
10 Testimoni pembeli online gagal paham ini bikin penjual ngelus dada
2. Namanya juga sambel, ya pasti pedas rasanya.
3. Rangga? Yang kamu lakukan itu jahat.
4. Haha masker bahan terpal dijamin tebal. Nggak akan tembus apapun.
5. Pada umumnya serum memang ukurannya kecil.
6. Korban gagal move on. Mungkin mantan kamu pakai parfum yang wanginya pasaran.
7. Mungkin baru pertama kali belanja di online shop.
8. Kasihan bajunya nggak salah tapi disalah-salahin.
9. Jadi abu-abu ini bahasa Inggrisnya apa?
10. Tuh kan, padahal kesalahan sendiri.