1. Home
  2. »
  3. Ngakak!
2 Agustus 2018 07:01

Disangka foto pocong, gambar sebenarnya yang dikirim ini bikin kaget

Terlanjur emosi, eh malah jadi malu sendiri. Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Aplikasi jejaring sosial seperti WhatsApp sangat populer di kalangan pengguna smartphone. Tampilannya yang sederhana serta fiturnya yang lengkap membuat siapapun bisa menggunakan aplikasi ini. Salah satu fitur yang paling banyak digunakan tentu saja kirim gambar. Kamu pasti sering pakai fitur ini juga, kan?

Namun terkadang fitur kirim gambar ini sering disalahgunakan oleh orang tak bertanggung jawab. Mereka biasanya mengirim gambar mulai dari yang seram-seram hingga tak senonoh kepada seseorang. Kamu pasti pernah menjadi korban keisengan temanmu. Tiba-tiba mengirim gambar tapi ketika dibuka ternyata gambar seram yang keluar. Bikin emosi.

Hal yang sama juga dialami oleh akun Twitter @zur3en. Lewat akun Twitter-nya ia curhat dikirimi sebuah gambar oleh seorang anggota keluarganya. Namun gambar yang dikirim lewat WhatsApp ini tampilannya masih blur karena belum di-download.

BACA JUGA :
7 Komik strip 'susahnya jadi orangtua', bikin senyum sekaligus kesel


foto: Twitter/@zur3en

"AKU FIKIR POCONG WEH. kesian member aku nak sweet sweet dengan aku tapi kena carut," tulisnya seperti brilio.net kutip pada Rabu (1/8).

Sekilas foto ini bentuknya mirip seperti wajah pocong. Warna putih yang terlihat seperti kain kafan sementara yang hitam di tengah-tengahnya tersebut mirip seperti wajah pocong yang telah membusuk.

Perempuan asal Malaysia ini pun langsung mengucapkan kata kasar kepada sang pengirim karena terlalu terlalu takut dikirimi foto ini. Tapi setelah mendapat penjelasan dari anggota keluarganya tersebut, barulah ia berani untuk men-download gambar yang dikirim. Ternyata foto yang dikirim hanyalah buah manggis di dalam kantong plastik.

BACA JUGA :
10 Chat serius dibalas nyeleneh ini lucunya bikin pengen ngajak ribut

foto: Twitter/@zur3en

Wah, sudah terlanjur berkata kasar ternyata yang dikirim hanya foto buah manggis saja. Curhatannya ini pun viral di Twitter. Cuitannya telah di-retweet sebanyak lebih dari 30 ribu kali.

Ada yang punya pengalaman serupa?


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags