Brilio.net - Sebagai manusia berakal, memang seharusnya kita terus berinovasi dalam banyak hal, termasuk soal membuat kue. Kue biasanya dibuat semenarik mungkin agar menggugah selera. Terlebih jika rasanya juga lezat, lengkaplah sudah kenikmatan dunia saat itu.
Hanya saja, saking kreatifnya orang malah membuat kue mirip peralatan seperti meja, kursi dan lain sebagainya. Hal tersebut mungkin dipicu oleh berbagai alasan, salah satunya soal seni dan tantangan keterampilan. Kue yang mirip peralatan tersebut tentu menjadi tantangan keterampilan bagi pembuat kue. Apalagi hal itu butuh keahlian, ketelitian, dan pemahaman yang mendalam tentang bahan-bahan serta teknik pembuatannya.
BACA JUGA :
Nyelenehnya nggak ada lawan, 11 potret kocak orang gunakan kamera ponsel ini sungguh di luar dugaan
Namun, kadangkala desain kue seperti itu bisa menipu yang lihat. Bayangkan misalnya orang malah menggunakan peralatan tersebut sebagaimana fungsinya. Sekalinya dipegang, kok malah lembek-lembek gitu. Tentu bikin tepuk jidat kan.
Nah di bawah ini kumpulan potret kocak kue mirip perabotan. Semuanya dihimpun oleh brilio.net dari berbagai sumber padaRabu (22/11). Kamu pasti bertanya-tanyakan cara membedakan perabotan asli sama kue itu bagaimana kan? Jadi lihat aja ya!
BACA JUGA :
Bukan cuma baju, 11 potret kocak orang jemur benda ini nyelenehnya bikin garuk kepala
1. Hampir aja cuci tangan di situ.
foto: TikTok/@redrosecake_tubageckil
2. Syok juga tadi, kirain meng-nya dipotong beneran.
foto: TikTok/@bellabeccaofficial
3. Semut bisa bawa pasukan ke lemari nih kalau nggak menyadari ini kue.
foto: TikTok/@kakikuwoman
4. Siapa yang ngira kalau kuenya malah meja.
foto: TikTok/vivicakel.real
5. Itu kuenya bau kaus kaki nggak sih?
foto: TikTok/@aeyuaeztha
6. Bisa-bisanya mirip pasta gigi.
foto: TikTok/@olivia.valent
7. Penasaran itu kuenya ada bau amisnya dikit nggak ya?
foto: TikTok/@kakikuwoman
8. Ini malah mirip bawang. Kalau jadi bumbu tumis apa rasanya coba?
foto: TikTok/@redrosecake_tubageckil
9. Berani-beraninya orang motong HP mahal.
foto: TikTok/@ersingunduzcakestudio
10. Tidak berperikepenyuan, ternyata cuma kue.
foto: TikTok/@foodlife212
11. Kirain motong kaki sendiri.
foto: TikTok/@Younuskhan809