1. Home
  2. »
  3. Ngakak!
9 Agustus 2019 19:05

Kena prank pocong, reaksi pemuda ini kasihan tapi bikin ngakak

Reaksinya bikin tertawa di atas penderitaan orang lain... Muhammad Bimo Aprilianto

Brilio.net - Belakangan ini prank menjadi ide yang banyak digunakan sebagai konten video. Aksi ngerjain orang sekitar ataupun teman sendiri ini terkadang memang mengundang tawa penontonnya. Namun bagi yang kena prank, tentu saja itu hal yang sangat menyebalkan.

Beberapa seleb dan YouTuber terkenal Indonesia masih banyak yang menjadikan prank sebagai ide utama dalam video vlognya. Atta Halilintar, Baim Wong, Raffi Ahmad dan masih banyak lagi contohnya. Ini yang kemudian menjadikan ide prank diterapkan oleh banyak orang di media sosial.

BACA JUGA :
5 Video lucu prank Boomerang Instagram ini bikin ketawa geli


Nah, belum lama ini ada video prank yang viral di Twitter. Video prank ini agak-agak seram karena melibatkan pocong di dalamnya. Seperti yang diunggah pada akun @BoriesRisna, seorang cowok berencana mengerjai teman-temannya yang sedang tidur di teras rumah dengan menjadi pocong. Nah, reaksi yang ditunjukkan oleh teman-temannya itu kocak banget sehingga menyita perhatian warganet.

Video tersebut diawali dengan seorang pria yang sudah siap dengan dandanan pocongnya. Ia kemudian memanjat dan beridiri di atas pagar tepat di depan teman-temannya yang sedang tidur.

Pas banget saat ia naik di atas pagar, salah satu temannya ada terbangun dan melihatnya. Sontak dalam saat itu juga pria tersebut langsung teriak histeris dan menutup matanya. Tak lupa juga ia menepuk temannya yang masih pada terlelap.

BACA JUGA :
3 Seleb ini pernah ngeprank orangtuanya, ada yang berurusan polisi

Terganggu dengan teriakan salah satu temannya, dua pemuda lain yang juga tidur di teras rumah ikutan terbangun. Akhirnya ketiga pria tersebut teriak histeris bareng-bareng.

Usai diunggah pada beberapa waktu lalu, video yang diunggah akun @BoriesRisna itu pun viral. Hingga kini, video prank tersebut telah ditonton lebih dari 1,7 juta kali. Sementara cuitannya telah di-retweet sebanyak lebih dari 72 ribu kali. Banyak warganet yang terhibur melihat reaksi dari pemuda yang ada di video tersebut. Wah, tertawa di atas penderitaan orang lain tuh.

"Itu yang celana merah udah tau duluan tapi tambah histeris pas si celana biru bangun wkwkwkwk," tulis akun @pengabdi_wifi.

"Gua ngakak ga berenti2," ungkap akun @nnnhytpn.

"Aku ulang ulang terus biar masnya ketakutan mulu," kata akun @standbyjey.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags