Brilio.net - Salah satu jenis olahraga yang paling gampang dilakukan adalah lari. Tak perlu alat yang mahal, hanya bermodal sepatu dan tempat yang luas kamu sudah bisa melakukan olahraga ini.
Tapi bagi orang yang malas terkena panas dan polusi ketika berlari, ada pilihan yaitu menggunakan alat olahraga bernama treadmill. Tanpa perlu ke luar rumah, kamu bisa berlari di tempat dengan alat ini. Manfaatnya pun bisa disamakan dengan lari atau jogging di luar. Bahkan beberapa treadmill yang canggih bisa memonitor kesehatanmu lho.
Nah, belakangan ini sedang viral video seseorang yang sedang melakukan 'treadmill' di luar ruangan. Tapi yang menjadi sorotan adalah alat yang ia pakai untuk berlari tersebut tak biasa. Bukan alat treadmill yang biasa ada di tempat fitness, ia malah melakukannya di roda eskavator.
Treadmill satu milyar... pic.twitter.com/7l8bH6Hnic
BACA JUGA :
7 Aksi emak berdaster ikut falling stars challenge ini konyol abis
I am Sam (@sammypasau) October 9, 2018
"Treadmill satu milyar," tulis akun pengunggah video tersebut.
Roda eskavator yang bentuknya mirip-mirip seperti treadmill ini dimanfaatkan oleh pria tersebut untuk berolahraga. Bahkan eskavator ini harganya berkali-kali lipat lebih mahal dari mesin treadmill lho.
Aksi gokil pria ini viral setelah videonya diunggah oleh akun Twitter @sammypasau. Video singkat berdurasi 17 detik ini telah ditonton sebanyak lebih dari 11 ribu kali. Sementara postingan tersebut telah di-retweet sebanyak lebih dari 350 kali. Aksinya nggak bakal ada yang berani nyaingin deh.
"Kreatif banget sih, besok uji coba ada begitu LG proyek rel dpn rumah," tulis akun @koetjut.
"Lagi membayangkan, bagaimana kalau Bapak itu lagi latihan angkat beban," tambah akun @DefriantaS.
BACA JUGA :
10 Pelesetan istilah kepolisian ini kocaknya bikin tersenyum baper