1. Home
  2. ยป
  3. Ngakak!
24 Juli 2023 23:27

Salah desain pada kunci pintu toilet ini sukses bikin bingung, konsepnya gimana sih?

Orang yang melihat toilet ini niscaya pusing dan enggan memakainya. Sidratul Muntaha
foto: TikTok/@kitkatvanilla

Brilio.net - Toilet umum mestinya memenuhi beberapa kriteria supaya penggunanya merasa nyaman. Pertama, kebersihan harus menjadi prioritas utama. Selain itu, fasilitas pembersihan juga harus cukup, seperti air bersih, sabun, dan tisu yang tersedia secara teratur.

Belakangan, aksesibilitas juga menjadi hal yang penting buat toilet umum. Toilet umum harusnya tak hanya tersedia buat orang dewasa, tapi juga bisa dijangkau oleh anak-anak, lansia, dan difabel. Karenanya, perlu ada toilet khusus untuk difabel.

BACA JUGA :
Rumah antisombong dari luar tampak biasa, 7 potret dalamnya ternyata bak hunian saudagar kaya


Yang tak kalah penting adalah aspek keamanannya. Semua orang berhak atas ruang aman, termasuk dalam toilet. Toilet yang aman adalah yang memiliki sistem penguncian baik. Sebab masih ada toilet yang pintunya tak bisa dikunci. Toilet seperti ini patut dijauhi. Namun, bagaimana jika toiletnya punya kunci tapi desainnya nyeleneh?

foto: TikTok/@kitkatvanilla

BACA JUGA :
Bak naik kendaraan, desain nyeleneh flush toilet ini sukses bikin bingung

Kalau kamu nggak kebayang dengan yang dimaksud desain nyeleneh kunci pintu toilet, ada baiknya melihat video yang diunggah oleh akun TikTok @kitkatvanilla. Dalam video yang dilansir brilio.net pada Senin (24/7), memperlihatkan keanehan pada sebuah pintu toilet umum, terutama sistem pengunciannya.

Seperti yang diketahui, kunci pintu harusnya membikin engsel pintu tak bergerak. Tak perlu dengan gembok atau alat-alat yang rumit, engsel pintu mestinya bisa dibatasi pergerakannya dengan sebuah selot jenis apapun, baik itu yang digeser maupun diputar.

foto: TikTok/@kitkatvanilla

Dalam video tersebut, selot pula yang dipakai sebagai pengunci pintu pada unggahan @kitkatvanilla. Namun, selot tersebut seolah tak berfungsi karena ditempel pada tempat yang salah. Mestinya, selot tersebut ditempelkan ke pintu supaya ketika dikunci, pergerakan pintu jadi terbatasi.

Kocaknya, selot tersebut malah ditempel di dinding. Alhasil, pintu tetap bisa terbuka. Orang yang melihat toilet ini niscaya pusing dan enggan memakainya. Seperti yang terjadi pada pengunggah yang tampak bingung.

"Kadang yang direncanakan memang bisa beda di kenyataan tapi ga gini juga, tulis pemilik akun pada keterangan captionnya.

foto: TikTok/@kitkatvanilla

Potret salah konsep kunci pintu tersebut lantas jadi viral di TikTok, hingga ditonton 2 juta kali, disukai 42,8 ribu kali, dan dikomentari 174 kali. Banyak warganet yang ikut terpingkal dan bingung dengan konsep pintu satu ini.

Mohon dimaafkan kak, aku ngakak," tulis akun @thisisyugooo.

Lah konsepnya gimana," ujar akun @ofa_handmade.

Ada gtu toilet di itc surabaya. sumpahh kadang takut krna kalo di kunci bisa di dorong masuk," komentar akun @inthanameliaa.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags