Brilio.net - Akhirnya Rusia berhasil lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2018 setelah mengalahkan Spanyol dengan skor 4-3. Kemenangan tersebut tentu tidak lepas dari peran dan kerja sama para pemainnya.
Aleksandr Golovin merupakan salah satu pemain yang berjasa di kesebelasan Rusia. Sejak awal, penampilan gemilang pemain berusia 22 tahun di Piala Dunia 2018 ini berhasil mencuri perhatian banyak orang. Beberapa klub ternama Eropa, salah satunya Juventus dikabarkan mengincar dirinya. Lebih dari itu, dilansir dari Football Italia, nilai jualnya kini diperkirakan naik dua kali lipat.
BACA JUGA :
7 Aksi Ronaldo terhadap lawannya ini bikin suporter angkat topi
Makin penasaran dengan sosok pemain sepak bola Rusia berbakat ini? Berikut ini telah brilio.net himpun sejumlah potret Aleksandr Golovin di luar lapangan yang bisa membuatmu terpesona, dilansir dari akun Instagram @alex_golovin17_fan, Senin (2/7).
1. Aleksandr Golovin mengawali karier sepak bola dari daerah kecil bernama Kaltan.
BACA JUGA :
10 Atlet voli pantai paling memesona sedunia, seksinya bikin terpukau
2. Lalu, di tahun 2009 dirinya bergabung bersama FC Novokuznetsk.
3. Di usia yang menginjak 16 tahun, Golovin bergabung ke CSKA Moskow.
4. Dipandang memiliki skil yang bagus, pada tahun 2013 Golovin masuk ke tim nasional Rusia U-17 untuk berlaga di turnamen Piala Eropa.
5. Perjuangannya tidak sia-sia, di turnamen tersebut Golovin berhasil membawa Rusia menjadi Juara.
6. Arsene Wenger, mantan pelatih Arsenal pernah dibuat terpikat dengan penampilannya.
7. Oh iya, Golovin ini merupakan bintang sepak bola dunia yang rendah hati lho.
8. Ia terlihat sangat sering memenuhi permintaan para penggemarnya untuk berfoto bersama.
9. Golovin bahkan menyempatkan waktu untuk menjenguk penggemarnya yang tengah terbaring sakit.
10. Inspiratif banget bintang muda yang satu ini.