Brilio.net - Bagi penggemar sepak bola, nama Riko Simanjuntak tentu sudah tidak asing lagi ditelinga. Namanya semakin terkenal dan akrab didengar usai dirinya menunjukkan performa yang begitu membanggakan. Kariernya menonjol kala membela Persija Jakarta dalam kompetisi Liga 2018. Bahkan Riko mengantarkan klub Macan Kemayoran itu menjuarai Piala Presiden 2018.
Pelatih dari beberapa klub bola dari luar negeri juga mengakui kehebatan Riko Simanjuntak. Hal ini jelas sangat membanggakan bagi Indonesia. Namanya ikut diharumkan beriringan dengan keberhasilan pria hebat ini.
BACA JUGA :
Jadwal Piala AFF 2018 lengkap dari penyisihan hingga final
Keberhasilan Riko Simanjuntak bukan semata-mata karena keberuntungan. Kehidupan yang dijalaninya membuat Riko bangkit menjadi sosok yang begitu hebat dan tangguh. Berasal dari keluarga yang kurang mampu, Riko dituntut untuk berjuang dengan berjualan mainan anak-anak. Apa yang dialami Riko merupakan pondasi awal bagi dirinya untuk melatih fisik dan mentalnya.
Pria kelahiran 26 Januari 1992 ini membuktikan bahwa kerja kerasnya selama ini membuahkan hasil yang membanggakan. Dari seorang Riko kita bisa belajar banyak hal. Berikut ini beberapa fakta menarik mengenai Riko Simanjuntak yang dilansir brilio.net, Kamis (8/11) dari berbagai sumber.
1. Bergabung di PSMS Medan.
BACA JUGA :
23 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 & nomor punggungnya
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak memulai kariernya dengan bergabung di PSMS Medan. Namun Riko tak bertahan lama dalam klub ini, hanya satu musim saja tepatnya musim 2012-2013. Riko Simanjuntak mencetak tiga gol dari sembilan kali pernampilannya.
2. Bergabung PS Bangka.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak sempat menjadi warga Bangka dengan bergabung di PS Bangka untuk musim kompetisi Divisi Utama 2014, sebagai pemain gelandang. Meski hanya semusim bergabung bersama PS Bangka, performanya cukup membanggakan. Dia mencetak total 7 gol dari 18 pertandingan.
3. Bergabung di Gresik United.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Keberhasilannya di PS Bangka mengantarkan Riko Simanjuntak ke Gresik United. Namun Riko hanya memperkuat Gresik United dalam 3 laga dan berhasil mencetak 1 gol.
4. Bergabung di Semen Padang.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Selang setahun dari Gresik United, Riko Simanjuntak ditarik untuk bergabung di Semen Padang pada awal 2016 silam. Riko dikontrak 1 tahun bermain di Semen Padang, berada di posisi gelandang sayap. Dia berhasil mencetak 3 gol, serta Riko berhasil mencatat akurasi umpan mencapai 75%.
5. Membela Persija.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Bergabung di klub Persija membuat permainannya terus berkembang dengan baik. Riko Bermain dengam klub Macan Kemayoran serta berduet dengan Marko Simic, membuat lawan kocar kacir. Riko membantu Macan Kemayoran mencatat prestasi di AFC Cup.
6. Pahlawan Persija.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Kedatangan Riko Simanjuntak memberi warna baru bagi klub Persija Jakarta. Gol-gol yang Persija catat banyak bermula dari aksi individu Riko Simanjuntak. Riko Simanjuntak pula mendapat predikat sebagai pahlawan Persija. Hal ini bermula saat dirinya membawa kemenangan di Piala Presiden 2018. Saat ini Riko sudah menjadi pilar penting dalam kubu Persija.
7. Riko Simanjuntak sangat kompak dengan Marco Simic.
foto: Instagram/@persija195
Riko Simanjuntak dan Marco Simic digadang-gadang menjadi dua sosok di balik kesuksesan Persija. Riko dan Simic memang terlihat sangat kompak saat bermain di lapangan hijau. Di luar lapangan mereka kerap membicarakan apa yang harus dilakukan saat pertandingan nantinya. Dengan begitu saat tiba dipertandingan Riko dan Simic tinggal mengimplemtasikannya saja. Dari total 11 gol Simic, 3 di antaranya merupakan assist Riko.
8. Memiliki kecepatan dan drible yang menawan.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak dikenal dengan kecepatannya dalam menggiring bola. Ada cerita unik dibalik kecepatannya, Riko takut gelap saat dia kecil. Jika main hingga pulang malam dan melewati tempat yang gelap, Riko akan berlari secepat mungkin untuk segera bisa tiba di rumahnya.
9. Riko Simanjuntak bertubuh mungil.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak, selain dikenal dengan kecepatan larinya di lapangan hijau, dia juga dikenal bertubuh mungil. Namun jangan salah, pemain sepak bola tak melulu harus tinggi dan berbadan kekar, karena tidak ada jaminan pemain tinggi dan berbadan kekar bisa bermain dengan baik di lapangan hijau. Memiliki tinggi 160 cm, Riko cukup ditakuti lawannya di lapangan.
10. Debut di timnas.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Debut Riko Simanjuntak di Timnas Indonesia terjadi pada Timnas U-23. Bersama Tim Garuda Muda saat beruji coba dengan Thailand pada 31 Mei dan 3 Juni 2018 silam, Riko mengerahkan seluruh tenaganya untuk bermain sebaik mungkin.
11. Nomor punggung Riko Simanjuntak.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Di Semen Padang dan Persegres Gresik United Riko Simanjuntak selalu menggunakan nomor punggung 20. Namun saat bergabung di Persija, Riko tak bisa menggunakan nomor punggung 20 lagi. Pasalnya sosok pemain senior Persija, Bambang Pamungkas sudah identik dengan angka tersebut. Riko Simanjuntak pun memilih nomor punggung 25. Alasan mengambil nomor punggung 25 adalah karena usianya pada saat bergabung di Persija adalah 25.
12. Sempat diragukan kemampuannya.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Perjalanan Riko Simanjuntak saat pertama kali mendaratkan kakinya di Ibu Kota, Jakarta tidaklah semulus keberhasilannya sekarang. Kemampuan Riko sempat diragukan. Kemungkinan hal itu dikarenakan satu kesalahan Riko yang sempat gagal menyelamatkan Semen Padang dari zona degradasi.
13. Lionel Messi jadi inspirasi Riko Simanjuntak.
foto: Instagram/@leomessi
Ternyata Riko Simanjuntak begitu ngefans sama pesepak bola asal Argentina, Lionel Messi. Hal ini tidak lain adalah karena sama-sama memiliki tubuh yang mungil. Lionel Messi menjadi salah satu inspirasinya dalam bermain bola.
Bagi Riko Simanjuntak, kehadiran Lionel Messi ke dunia sepak bola, bak membawa angin segar bagi para pemain bola yang bertubuh munggil. Ia merasa mendapat motivasi, mengingat Messi memiliki performa yang luar biasa dengan badannya yang mungil. Riko Simanjuntak selalu ingin bisa melihat langsung ketika Lionel Messi bertanding di lapangan hijau.
14. Paling humoris di Timnas.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak ternyata sangat humoris. Dia disebutkan sebagai pemain Timnas terlucu. Meski sangat serius di lapangan, namun hal itu tidak terus di bawanya ke kehidupan sehari-harinya terutama ketika bersama teman-temannya di waktu-waktu senggang, Riko terlihat sangat lucu. Beberapa pemain lain mengakui kelucuan Riko Simanjuntak. Salah satunya adalah pemain bek Timnas, Alfath Fathier, dia menyebut Riko sangat sering melucu.
15. Riko Simanjuntak diibaratkan tokoh kartun.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Kecepatan lari menjadi daya tarik utama pemain bertubuh mungil ini. Bahkan pelatih asal Jerman, Juergen Raab, mengibaratkan Riko Simanjuntak seperti tokoh kartun Disney, Speedy Gonzales. Speedy Gonzales merupakan tokoh animasi Disney yang merupakan seekor tikus. Speedy Gonzales digambarkan sebagai tokoh kecil yang memiliki kecepatan tinggi.
16. Pedagang mainan anak-anak.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak lahir dari keluarga yang kurang mampu. Dia sempat berjualan mainan anak-anak, seperti pistol mainan untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah. Saat itu harapannya untuk menjadi pesepak bola handal sudah ditananmnya. Jika ada waktu senggang dia akan berlatih bola bersama teman-temannya. Meski lahir dari keluarga yang kurang mampu, tak mambuat Riko putus asa, karena baginya tak ada kata menyerah dalam hidup. Tekat kuatnya itulah yang membawa dirinya mearaih kesuksesan.
17. Diburu sejumlah klub luar negeri.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Sempat dikabarkan, Riko Simanjuntak diburu klub luar negeri. Dikabarkan tim dari Singapura dan China tertarik menggunakan tenaga Riko. Pemain berbadan mungil ini tampaknya belum menerima tawaran tersebut, dan masih setia bersama Persija Jakarta.
18. Raja assist.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Rio Simanjuntak memiliki catatan assist terbaik pada awal Gojek Liga 1 2018 dan penyisihan grup Piala AFC 2018. Saat itu Riko telah mengemas 1 gol dan 8 assist di Liga 1 2018. Pada fase grup Piala AFC 2018, Marco Simic mencetak gol yang dilahirkan dari assist Riko, serta Rohit Chand juga mengemas dua gol dari umpan yang diberikan Riko Simanjuntak.
19. Tidak egois.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Jika dilihat dari setiap permainan Riko Simanjuntak di lapangan, sebenarnya ia memiliki kesempatan untuk mencetak gol. Seperti halnya ketika membawa bola ke kotak penalti dan akhirnya memberikan kepada Novri Setiawan untuk mencetak gol. Riko mengaku, kerap memberikan umpan ke rekan setimnya karena itu memang sudah menjadi tugas utamanya.
20. Menjadi pemain terbaik.
foto: Instagram/@riko.smnjuntak
Riko Simanjuntak terpilih menjadi pemain terbaik bulanan Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI). Atas penghargaan tersebut, Riko mendapatkan hadiah liburan ke Eropa selama lima hari. Pesepak bola berbadan mungil ini memilih untuk mengunjungi Camp Nou yang merupakan maskas Barcelona.