1. Home
  2. ยป
  3. Olahraga
27 Juni 2018 14:47

6 Reaksi Maradona saat nonton laga Argentina, heboh dan ekspresif

Ekspresinya penuh emosi. Hira Hilary Aragon

Brilio.net - Rasa bahagia tak terbendung dirasakan Maradona setelah menyaksikan Argentina meraih kemenangan skor 2-1 melawan Nigeria, dalam pamungkas Grup D Piala Dunia, Rabu (27/6) dini hari.

Argentina sukses meraih kemenangan dramatis lawan Nigeria dalam matchday terakhir grup D Piala Dunia, Rabu (27/6). Pertandingan tak hanya menyisakan euforia bagi para pemain dan fans Argentina.

BACA JUGA :
7 Fakta yang perlu kamu ketahui di balik kelolosan dramatis Argentina


Namun, laga kali ini meninggalkan kabar tentang legenda Argentina, Diego Armando Maradona atau biasa lebih dikenal dengan nama Maradona yang duduk di tribune penonton pada saat laga berlangsung.

Pertandingan kali ini memang membuat para fans berdegup kencang lantaran takut jika Argentina kalah dan gagal melaju ke babak 16 besar. Lionel Messi sempat menghidupkan asa Argentina lewat golnya di menit 14.

Nigeria sukses menyamai skor Argentina lewat gol Victor Moses pada menit 51. La Albiceleste akhirnya mencetak gol kemenangan pada menit 86 lewat gol Marcus Rojo. Hingga peluit akhir berbunyi, tak ada tambahan gol. Argentina pun menang 2-1.

BACA JUGA :
Ini bola keren yang digunakan pada babak 16 besar Piala Dunia 2018

Melihat kemenangan tersebut rupanya membuat legenda Timnas Argentina ini bahagia bukan main. Saat merayakan gol kedua, Maradona terlihat begitu ekspresif dan tak dapat menahan kegemberiannya.

Selebrasi berlebihan yang dilakukan Maradona bahkan membuat dirinya sempat dilarikan ke rumah sakit usia laga. Ya, meski sudah merasakan kurang sehat saat babak pertama, pria 57 tahun ini tetap keukeuh untuk menyaksikan pertandingan hingga babak kedua.

Berikut brilio.net lansir dari 9gag.com, ekspresi heboh Maradona saat menyaksikan pertandingan Argentina vs Nigeria, Rabu (27/6).

1. Maradona begitu ekspresif meski sedang sakit.

2. Meme-meme wajahnya pun mulai bermunculan di dunia maya.

3. Kegembirannya yang berlebihan pun membuat banyak orang khawatir.

4. Ekspresinya kadang senang, kadang sedih.

5. Sebagai pendukung setia, Maradona hampir tak melewatkan setiap menit pertandingan.

6. Selebrasinya pun diabadikan banyak orang. Selebrasinya saat kemenangan Argentina sangat berlebihan dengan mengacungkan jari tengah.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags