1. Home
  2. »
  3. Olahraga
3 Juli 2022 15:40

Atlet badminton China pukul rekan saat tanding, raket sampai bengkok

Niat ingin smash, malah kena rekan sendiri. Muhamad Ikhlas Alfaridzi

Brilio.net - Salah satu pertandingan dalam gelaran turnamen Badminton Malaysia Open 2022 mempertontonkan insiden yang viral. Pasalnya, salah satu atlet yang bertanding mengalami pukulan cukup keras dari rekannya sendiri.

Insiden itu terjadi pada pertandingan semifinal antara ganda putri China vs Jepang. Zhang Shu Xian berpasangan dengan Zheng Yu asal China, melawan Mayu Matsumoto yang berpasangan dengan Wakana Nagahara asal Jepang.

BACA JUGA :
Alami cedera lutut, ini kondisi terakhir kesehatan Yeremia Erich


foto: TikTok/@beel_2103; TikTok/@badminton lovers

Dilansir brilio.net dari TikTok @beel_2103 pada Minggu (3/7), kedua pasangan bertanding sampai gim kedua. Sampai pada skor mencapai 17-17 terjadilah insiden pukul kawan sendiri itu.

BACA JUGA :
11 Potret perjalanan karier Greysia Polii hingga gantung raket

Saat itu, pasangan Jepang mencoba melakukan lob dan melambungkan shuttlecock. Zhang yang saat itu berada di posisi belakang bersiap untuk melakukan smash.

Malang tak bisa dihindari, meskipun terlihat lucu, kejadian tersebut juga akhirnya membuat prihatin. Pasalnya, Zhang memang melakukan smash, tapi raketnya juga turut menghantam kepala Zheng yang berada tepat di depannya. Raket Zhang pun sampai terjatuh, sementara Zheng memegangi kepalanya kesakitan.

Selanjutnya, dalam video tersebut memperlihatkan raket yang tak sengaja menyabet kepala itu menjadi bengkok dan tak lagi bisa dipakai untuk bertanding.

foto: TikTok/@beel_2103; TikTok/@badminton lovers

Sementara itu Zheng Yu terlihat dikompres kepala bagian belakangnya akibat terkena pukulan kawan sendiri yang tentunya merupakan pukulan level profesional.

Dari gestur yang diberikan, nampaknya Zheng tak mengalami masalah yang serius. Postingan tersebut begitu ramai ditonton dan dikomentari oleh netizen Indonesia.

foto: TikTok/@beel_2103; TikTok/@badminton lovers

Mereka ramai-ramai menanggapi insiden dalam video tersebut dengan berbagai komentar.

" puyeng dikit tapi gapapa" -zheng yu," ujar akun @pixiedust.

"SAKIT BANGET ITUU," kata @ne$ disambung emotikon menangis.

"maaf tapi aku ngakak," kata @delllf disambung emotikon menyesal.

"Zheng Yu: ga apa puyeng, yang penting masuk final," kata @greta.



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags