1. Home
  2. ยป
  3. Olahraga
20 Agustus 2018 15:02

Atlet downhill Khoiful Mukhib menyumbangkan medali emas ke-4 Indonesia

Ia berhasil mengalahkan dua pebalap lainnya. Annisa Amalia Hapsari

Brilio.net - Kontingen Merah Putih kembali mendapat emas pada Asian Games 2018. Dua medali emas kali ini berhasil disumbangkan oleh dua atlet downhill, Tiara Andini Prastika di kategori putri dan Khoiful Mukhib di kategori putra.

Pebalap downhill putra berusia 27 tahun itu menjadi atlet putra pertama yang menyumbangkan medali emas pada perhelatan Asian Games 2018 cabang sepeda gunung. Tentunya hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi rakyat Indonesia.

BACA JUGA :
8 Potret Tiara Andini, peraih medali emas ketiga Indonesia di AG 2018


Pada pertandingan yang berlangsung di Khe Bun Hill, Subang, Jawa Barat ini Khoiful berhasil mengalahkan dua pebalap lainnya. Khoiful mengungguli pebalap downhill dari Chinese Taipei, Chiang Sheng Shan yang meraih medali perak dan Suebsakun Sukchanya dari Thailand yang meraih medali perunggu.


foto: Twitter/@giewahyudi

Catatan Khoiful Mukhib untuk mengklaim medali emas adalah 2 menit 16,687 detik. Pada perlombaan yang digelar Senin (20/8) siang ini, Khoiful secara resmi menyumbang emas ke-4 bagi Indonesia. Sebelumnya, medali emas direbut oleh Defia Rosmaniar, Lindswell Kwok dan Tiara Andini Prastika.

BACA JUGA :
Lindswell raih emas, begini deretan prestasi si cantik Ratu Wushu Asia


foto: Twitter/@BadmintonTalk

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags