Brilio.net - Tepat pada Rabu (11/12) lalu, perhelatan SEA Games 2019 akhirnya usai juga. Dalam ajang olahraga multicabang yang digelar sejak 30 November 2019 di Filipina itu, Indonesia berhasil duduk di peringkat keempat dengan perolehan 72 medali emas, 84 perak, dan 111 perunggu.
Dilansir dari Liputan6, perolehan medali emas yang didapatkan para atlet tersebut telah melampaui target yang diberikan oleh menteri pemuda dan olahraga Republik Indonesia. Pasalnya, Menpora Zainudin Amali hanya menargetkan 50 medali emas.
BACA JUGA :
5 Pesona Dian Sastro bareng seleb dunia, nggak kalah keren
Namun, di balik perolehan emas dalam ajang olahraga bergengsi tersebut, ternyata terdapat beberapa kisah haru yang harus dijalani oleh para atlet. Mulai dari cedera, sehingga tak bisa berlatih selama sekian bulan, hingga ditinggal oleh sang ayah untuk selama-lamanya.
Dirangkum brilio.net dari sejumlah sumber, berikut beberapa kisah haru yang dirasakan oleh 5 atlet peraih medali emas dalam ajang SEA Games 2019, Kamis (12/12).
1. Muhammad Taufik.
BACA JUGA :
6 Fakta mengharukan Enno Lerian saat jadi penyanyi cilik
foto: liputan6.com
Muhammad Taufik berhasil meraih emas di ajang SEA Games dari cabang olahraga pentathlon nomor lomba 1 beach laserrun. Tak hanya itu, dirinya juga berhasil mendapat medali perunggu pada kategori 2 beach triathle (renang lari menembak).
Namun, di balik kemenangannya itu, rupanya terdapat sebuah kisah haru. Ketika ia pulang dari Kota Bandung menuju kampung halamannya yang berada di Cimanggu, Desa Puspahiang, Tasikmalaya Taufik harus menggunakan angkutan umum. Sebelumnya, untuk menuju Bandung dari Jakarta Taufik sempat diantar oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga.
2. Emma Ramadinah.
foto: liputan6.com
Atlet SEA Games 2019 cabang olahraga Sambo ini berhasil menyumbangkan medali emas ke-40 untuk Tanah Air. Namun, perjuangannya untuk dapat menyumbang medali tersebut rupanya tak mudah. Pasalnya, anak dari pasangan Ahmad Mustofa dan nining Sari Ningsih ini harus rela merogoh kocek sendiri demi mengikuti kejuaraan. Dirinya bahkan sempat berjualan cilok dan rujak Bangkok sembari menunggu panggilan Pelatnas SEA Games 2019.
3. Emilia Nova.
foto: Instagram/@emilianovanv
Atlet cabang olahraga atletik ini berhasil meraih medali emas di nomor 100 meter lari gawang putri. Ia menang dengan catatan waktu 13,61 detik. Dilansir dari laman Bola, meski berhasil meraih medali emas, ternyata Emilia sempat tak bisa latihan selama kurang lebih dua bulan. Hal tersebut lantaran ia mengalami cedera tumit.
4. Edgar Xavier Marvelo.
foto: Instagram/@edgarmarvelo
Atlet wushu yang satu ini berhasil meraih medali emas di nomor Taolu Daoshu/Gunshu. Keluarnya Edgar menjadi pemenang tentunya bukan hal yang mudah. Pasalnya, beberapa waktu sebelum dirinya mulai bertanding, kabar duka menghampiri Edgar. Sang ayah dikabarkan meninggal dunia.
Walau sempat ingin mengurungkan niat untuk bertanding dan memilih kembali ke Indonesia demi sang ayah. Pada akhirnya Edgar tetap berjuang di pertandingan SEA Games 2019 dan berhasil memperoleh emas yang ia persembahkan untuk Tanah Air dan juga sang ayah.
5. Windy Cantika Aisah.
foto: bola.com
Di tengah-tengah perjuangannya dalam meraih medali emas pada cabang angkat besi dari kelas 48 kilogram, diketahui ayah Windy tengah menjalani rangkaian operasi di Indonesia. Kemenangannya itu pun lalu ia persembahkan untuk sang ayah serta ibu dan pelatihnya.