Brilio.net - Kabar masa depan mantan penyerang andalan manchester United, Wayne Rooney terjawab sudah. Pesepak bola yang telah mengemas 53 gol bagi Timnas Inggris tersebut dipastikan bergabung dengan salah satu klub Major League Soccer (MLS) milik pengusaha Indonesia Erick Tohir, DC United.
Kepastian kabar tersebut diumumkan langsung oleh situs resmi klub. Rooney dikontrak permanen selama tiga setengah tahun. "Ini merupakan momen penting bagi fans dan klub. Wayne adalah ikon sepak bola dunia dan kehadirannya di DC United akan meningkatkan produk kami di lapangan dan sepak bola secara keseluruhan," kata CEO DC United, Jason Levien seperti dikutip brilio.net dari dcunited.com, Jumat (29/6).
See you at @AudiField.
Tickets | https://t.co/TyD5BIXbWA pic.twitter.com/BvQuEL0qoABACA JUGA :
4 Fakta menarik Jepang lolos dramatis ke babak 16 besar Piala Dunia
D.C. United (@dcunited) 29 Juni 2018
Rooney dikabarkan telah mendarat di Amerika Serikat, dan akan segera diperkenalkan kepada publik minggu depan. "Sangat luar biasa bisa bergabung dengan D.C United pada saat klub siap membuat sejarah dengan pembukaan stadion baru beberapa minggu ke depan," kata Rooney.