Brilio.net - Mantan striker sekaligus kapten Timnas Indonesia, Boaz Solossa baru saja membagikan kabar baik. Striker kelahiran Sorong, Papua ini baru saja meraih gelar pendidikan tingginya di jenjang strata dua. Gelar tersebut ia raih dari Universitas Cendrawasih dengan gelar M.Si dalam bidang keuangan daeah.
BACA JUGA :
5 Potret Jokowi hadiri laga Indonesia vs Kamboja, hasil akhir 2-1 untuk kemenangan Tim Garuda
Foto: Twitter/@theafcdotcom
Penyerang Indonesia yang mulai dikenal namanya sejak merumput bersama Persipura Jayapura ini membagikan potret bahagianya di akun Instagram @boazsolossa.
"Jadi Mahasiswa di Program Magister Kedua di pertengahan tahun 2020, puji tuhan di akhir 2022. Semua karena campur tangan tuhan Yesus," tulis pemain yang punya julukan "Boci" ini.
BACA JUGA :
Timnas Indonesia lawan Kamboja di Piala AFF 2022, Raisa beri semangat
Foto: Instagram/@boazsolossa
Atas kelulusannya tersebut, Boaz mengucapkan rasa terima kasihnya terhadap semua pihak yang telah mendukungnya selama ini. Selain itu, dirinya turut senang karena berhasil memberi bukti tak hanya berprestasi di sepak bola, tapi di bidang pendidikan juga.
Foto: Instagram/@boazsolossa
"Terima kasih buat semua dukungan yang tak terhingga mulai dari keluarga dan semua kerabat juga semua pihak yang mendukung dan mencintai saya. Boaz Theofilus Erwin Solossa, S.IP,M.Si. Bapak CH.M. Solossa dan mama Maria Sarobi Pasti bangga karena Saya terus maju bukan hanya di non akademis tapi memberi bukti di bidang akademis juga," lanjut Boaz.
Foto: Instagram/@boazsolossa
Kabar baik yang diunggah di Instagram pribadinya itu mendapat respons baik dari para koleganya di sepak bola, maupun para penggemar striker 36 tahun ini. Mereka turut memberikan selamat atas pencapaian Boaz sebagai seorang sarjana.
Foto: Instagram/@boazsolossa
"Selamat!! Tuhan memberkati selalu," kata Kim Kurniawan, rekannya di klub PSS Sleman dalam akun @kimkurniawan.
"Selamat kakak Bociii," kata punggawa asal Rans Nusantara FC, Sandi Darma Sute di akun @sandi.sute21
"Terbaik coach," kata bek asal Persib Bandung, Ahmad Jufriyanto di akun @achmad16jufriyanto.
Foto: Instagram/@boazsolossa
"Ini jadi contoh buat pemain lain...Pendidikan tetap penting buat bekal setelah pensiun dari sepak bola nanti," kata seorang penggemar dalam akun @cules_soe.
"Panutan anak-anak muda di Indonesia. Sepak bola jalan, sekolah jalan. Terbaik kakak Boci," tulis pemilik akun @wellster13.