1. Home
  2. ยป
  3. Personal Finance
10 Mei 2022 20:25

7 Cara bayar tagihan listrik lewat aplikasi Livin', nggak pakai ribet

Sudah instal aplikasi Livin' dari Bank Mandiri? Mari simak detail langkahnya berikut. Shofia Nida
foto: play.google.com; indonesia.go.id

Brilio.net - Membayar tagihan listrik saat ini tidak perlu datang langsung ke kantor PLN. Karena semakin canggihnya teknologi di era digitalisasi. Semua pembayaran dipermudah secara langsung melalui online, salah satunya dengan memanfaatkan aplikasi Livin'. Livin' atau Livin' by Mandiri merupakan aplikasi mobile banking dari bank Mandiri.

Membeli dan mengisi token listrik melalui mobile banking menjadi salah satu cara yang umum dilakukan selain datang langsung ke agen penjualan token. Pasalnya, pengisian token melalui mobile banking menawarkan beberapa kemudahan karena kamu dapat mengurus pembelian sendiri tanpa bantuan orang lain.

BACA JUGA :
7 Cara bayar tagihan listrik lewat PLN Mobile, mudah dan praktis


Kamu dapat melakukan pembelian dan pengisian token di mana saja dan kapan saja selama ada koneksi internet yang memadai untuk mengoperasikan aplikasi Livin. Berikut tujuh cara bayar tagihan listrik lewat aplikasi Livin', dirangkum brilio.net dari bankmandiri.co.id pada Selasa (10/5).

foto: play.google.com

BACA JUGA :
6 Cara cek tagihan listrik lewat HP, cepat dan mudah dilakukan

1. Pastikan kamu sudah melakukan registrasi aplikasi Livin'. Kemudian buka aplikasi.

2. Log in menggunakan username dan password. Pilih menu "Bayar".

3. Pilih "Buat Pembayaran Baru", lalu pilih "PLN".

4. Tentukan "Sumber Rekening" dan pilih "Penyedia Jasa".

5. Pilih penyedia jasa "PLN Postpaid".

6. Masukkan nomor meter / IDPEL yang akan diisi token, pada isian "No. Pelanggan".

7. Terakhir, klik Lanjut. Konfirmasi dengan memasukkan MPIN. Transaksi pun selesai.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags