1. Home
  2. ยป
  3. Duh!
2 Juli 2024 08:00

9 Potret hotel termurah di dunia cuma Rp4 ribu per malam, begini fasilitas yang di dapat

Melihat penampakannya, kamu mau nggak nginep di hotel ini? Muhamad Ikhlas Alfaridzi

Sebagian besar orang mungkin ingin menikmati liburan yang menyenangkan, tapi dengan bujet yang bisa menghemat pengeluaran. Misalnya pergi ke taman kota, piknik objek wisata, atau nyobain kuliner favorit yang sedang diskon.

Namun menghemat bujet tampak sulit dilakukan jika kamu liburan ke luar negeri. Kamu yang jauh dari rumah, tentu butuh penginapan untuk tempatmu bermalam. Nah, baru-baru ini di media sosial, seorang wanita asal Indonesia ini menemukan hotel di Bangladesh dengan harga yang sangat terjangkau.

BACA JUGA :
Buntut aksi bule Denmark perbaiki jembatan rapuh di Wakatobi, kepala desa bukannya memuji tapi kecewa


Cukup membayar Rp4.000 per malam, wanita bernama Olivia Tan ini membagikan pengalamannya mengunjungi hotel yang ia sebut sebagai hotel dengan tarif menginap termurah di dunia.

Kira-kira, bagaimana penampakan isi hoteltersebut ya, dan dapat fasilitas apa saja nih? Langsung aja deh daripada kepo. Dilansir brilio.net dari akun TikTok @Olivia_aten, Senin (1/7), ini dia sembilan penampakannya.

BACA JUGA :
Momen mahasiswa KKN dapat posko bak istana berasa jadi orang kaya 60 hari, 9 potretnya bikin melongo

TikTok - Hotel ini bernama Faridpur Floating Hotel di Bangladesh. Dalam postingan akun TikTok @Olivia_aten, wanita yang merupakan model dan konten kreator ini mengunjungi hotel termahal di dunia.

TikTok - Rupanya, hotel ini terbuat dari kapal perahu yang bersandar di tepi sungai Buriganga, Bangladesh.

TikTok - Hotel ini mampu melayani sekitar 40 tamu setiap hari dengan menggunakan empat kapal sebagai unit hunian. Meskipun terjangkau, fasilitas yang tersedia cukup lengkap, termasuk layanan resepsionis yang tinggal di tempat tersebut. Adapun tamu yang sering menginap disini adalah pekerja pasar dan perantau dari luar kota Dhaka.

TikTok - Terlihat dalam potret, hotel ini berbentuk dua lantai dengan dua tipe kamar yang bertarif Rp 14 ribu dan Rp 4 ribu per malam.

TikTok - Untuk kamar yang Rp 14 ribu, tamu yang menginap mendapatkan bantal, tikar, kipas angin, dan kamar mandi bersama.

TikTok - Sementara kamar Rp 4 ribu, fasilitasnya hampir sama namun ukuran kamar hanya setengah atap dari kamar Rp 14 ribu.

TikTok - Adapun fasilitas mandi dan cuci, tamu menggunakan kamar mandi bersama yang airnya berasal dari sungai Buriganga.

TikTok - Sementara inilah potret toiletnya yang sistem pembuangan kotorannya juga langsung mengarah ke sungai.

TikTok - Terakhir, jika tamu ingin menjemur baju, tempatna tepat di bagian paling atas hotel yang bentuknya kapal ini.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags