Erina Gudono dan Kaesang Pangarep kembali menjadi sorotan publik. Pasangan ini pamer gaya hidup mewah saat berada di Amerika Serikat untuk persiapan kuliah S2 Erina di University of Pennsylvania.
Unggahan mereka di media sosial memperlihatkan berbagai aktivitas mewah yang mereka lakukan. Mulai dari naik jet pribadi hingga berbelanja perlengkapan bayi mahal di kawasan elite Beverly Hills.
BACA JUGA :
Erina Gudono diduga pergi ke Amerika Serikat naik private jet, harga sewanya setara beli rumah mewah
Pamer kemewahan ini menuai kritik dari warganet. Banyak yang menyoroti timing yang kurang tepat, mengingat kondisi politik Indonesia sedang memanas karena isu Revisi UU Pilkada. Lantaran perilakunya ini lah, ia pun ramai disebut seperti Marie Antoinette, permaisuri raja Perancis, Louis XVI.
"Serius nanya, kalo beli perlengkapan bayi disana nanti kena cukai ga?" kata @NaziaSulthanSh2.
"Kak aku guru honor digaji cuma 500ribu, tapi banyak tuntutan ini itu, ada aja kesalahan yang dikasih sama asn dan kepsek, makan hati kalii," kata @mayyysarah29.
BACA JUGA :
Santai belanja perlengkapan bayi di California, begini 7 momen Kaesang dan Erina beli seharga motor
"Makan roti seharga gaji lebih dari satu guru honorer. may they rot in hell sekeluarga," kata @Ravikhiran7.
"Gua jg kesel bgt sm negara ini! Cari kerja susah, syarat kerja banyak, gua umur 30 aja susah dpt kerja, UMR pun segitu2 aja, rumah mahal, pajak mahal, YANG DIPERKAYA PEJABAT2 DOANG!!!!!!!," ujar @queenb33xox.
Revisi UU Pilkada yang dinilai merusak demokrasi menjadi latar belakang kemarahan publik. Ditambah lagi dengan isu Kaesang yang disebut-sebut ingin maju dalam Pilkada mendatang, membuat unggahan Erina semakin disorot.
Berikut 5 potret Erina Gudono dan Kaesang Pangarep yang menuai sorotan publik karena gaya hidup mewahnya di Amerika Serikat, dihimpun brilio.net dari Instagram @erinagudono pada Kamis (22/8).
Instagram/@erinagudono
1. Naik private jet berangkat ke AS.
Erina Gudono dan Kaesang Pangarep terlihat menaiki pesawat pribadi saat berangkat ke Amerika Serikat. Jendela pesawat yang tampak di foto diyakini netizen bukan milik pesawat komersil biasa, melainkan jet pribadi.
Pesawat jet yang mereka gunakan diduga adalah Gulfstream. Harga sewanya diperkirakan mencapai USD13 ribu hingga USD16 ribu per jam terbang, atau setara Rp202 juta hingga Rp249 juta.
Instagram/@erinagudono
2. Beli baby stroller Rp 21 juta.
Erina Gudono terlihat berbelanja perlengkapan bayi di kawasan elite Rodeo Drive, Beverly Hills. Salah satu barang yang dibeli adalah stroller bayi merek Mima Xari Max.
Harga stroller tersebut dibanderol USD 1,349 atau sekitar Rp20 jutaan. Pembelian ini menuai kritik dari warganet yang menganggapnya terlalu berlebihan untuk sebuah kereta dorong bayi.
Instagram/@erinagudono
Beli roti seharga Rp 400 ribu.
Erina dan Kaesang juga terlihat menikmati kuliner mahal di California. Mereka membeli sepotong roti seharga sekitar Rp400 ribu dari restoran 'Broad Street Oyster Co' di Malibu. Harga fantastis ini bahkan membuat Kaesang berkomentar, seperti yang ditulis Erina dalam Instagram Story-nya.
"Mas Kaesang: 'Mahal banget roti 400ribu'," ungkap Erina.
Warganet pun ramai mengkritik, mengingat harga roti tersebut setara dengan gaji sebulan guru honorer di Indonesia. Nggak cuma itu, mereka ternyata juga menyantap telur dadar Rp 500 ribu.
Instagram/@erinagudono
4. Memakai bros branded harga Rp 14 juta.
Saat berada di Santa Monica, Erina terlihat mengenakan bros keemasan berukuran besar dari brand Chanel. Bros tersebut diketahui berharga sekitar Rp14 juta.
Kaesang juga tak kalah mewah dengan membawa tas Rimowa Flap Backpack Large seharga Rp26 jutaan. Penampilan mereka yang serba mahal ini kembali menuai sorotan publik.
Instagram/@erinagudono
5. Liburan baby moon di California, AS.
Selain mempersiapkan kuliah, Erina mengungkapkan bahwa kunjungan mereka ke AS juga untuk liburan baby moon. Ia berterima kasih atas dukungan penuh dari suaminya selama masa kehamilan dan persiapan kuliah.
"The only solid reason I have the strength to do master study while in 3rd semester pregnant, working on aboard social project, and also babymoon without any hassle --> full support from my husband," tulis Erina.
Unggahan ini kembali menuai kritik dari netizen yang menilai tidak selarasnya gaya hidup Erina dengan riuhnya kondisi politik di Indonesia.