Salah satu acara televisi yang kini menjadi favorit banyak masyarakat Indonesia adalah Lapor Pak. Program televisi ini menyuguhkan tayangan komedi yang menghibur para penontonnya. Sejumlah komedian dan artis seperti Surya Insomnia, Andre Taulany, Andhika Pratama, dan lainnya memberikan pembawaan yang berbeda dari program TV lainnya.
Belum lama ini, kehadiran Amanda Rigby di Lapor Pak menuai perhatian publik. Dalam acara itu, aktris keturunan Inggris-Indonesia ini berperan sebagai office boy (OB).
BACA JUGA :
Disebut terlalu kurus, ini alasan Prilly Latuconsina putuskan turunkan berat badan hingga 37 kg
Paras Amanda Rigby yang begitu cantik membuat Andre Taulany dan Surya Insomnia terpesona. Bahkan Amanda jadi rebutan dua komedian ini. Tak hanya cantik, perannya sebagai OB di Lapor Pak juga dianggap serba bisa, sehingga tak heran jika Andre dan Surya kagum.
Sosok yang membuat penasaran, berikut ini 9 potret Amanda Rigby, sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Rabu (4/9).
BACA JUGA :
Tetap akrab walau 22 tahun berlalu, intip 9 momen reuni pemain Ada Apa Dengan Cinta? dari masa ke masa
TikTok/@venditan
Pemilik nama asli Amanda Lintang Larasati Rigby ini merupakan seorang aktris, model, pembawa acara, dan seorang pengusaha.
TikTok/@venditan
Wanita cantik kelahiran 6 Januari 1992 merupakan blasteran dengan darah Jawa-Inggris.
TikTok/@venditan
Mengenai jenjang pendidikan, Amanda diketahui lulusan dari Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR.
TikTok/@zhony755
Ia diketahui mengambil jurusan Ilmu Komunikasi untuk jenjang S1.
TikTok/@zhony755
Kariernya di dunia entertainment mulai naik daun setelah dirinya berperan sebagai Lea Michelle.
TikTok/@zhony755
Peran tersebut ia bawakan dalam akting perdananya dalam sitkom berjudul Kejar Tayang pada 2009 hingga 2019.
TikTok/@linsyakamdase
Nama Amanda semakin dikenal setelah dirinya memerankan Luvita dalam sitkom The Transmart pada 2016 hingga 2017 silam.
TikTok/@linsyakamdase
Tak puas dengan bermain di sitkom, Amanda juga mencoba peruntungannya pada dunia film.
TikTok/@linsyakamdase
Diketahui, pada 2018 ia memulai debut akting di layar lebar lewat film Sara & Fei. Kemudian pada 2021 Amanda kembali berakting dalam film trilogy bertajuk I, Will, dan Survive.