1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
23 Juli 2024 10:25

Bukan untuk awet muda tapi jaga penampilan di usia 50-an, 7 potret terbaru Jeremy Thomas usai facelift

Operasi facelift ini tanpa merubah wajah Jeremy Thomas Muhammad Rizki Yusrial
foto: Instagram/@nanahospital.id

Sejumlah selebriti Tanah Air berbondong-bondong melakukan operasi plastik pada wajahnya, termasuk Jeremy Thomas dan istrinya Ina Thomas. Jeremy sendiri memilih untuk melakukan facelift dan perawatan anti-aging di salah satu klinik kecantikan terkemuka di negeri jiran tersebut.

Ia menjelaskan bahwa keputusan ini bukan biar tampil lebih muda. Melainkan untuk meningkatkan kualitas hidupnya yang sekarang sudah berusia 54 tahun.

BACA JUGA :
Sempat dapat kritikan pedas usai oplas kini penampilan Mahalini disebut bak barbie, intip 9 potretnya


"Saya tuh orang yang selalu menjaga badan. Setelah saya menimbang-nimbang. Saya tuh olahraga itu dari umur 15-16 tahun, sekarang saya 54 tahun ini," ujar Jeremy Thomas dikutip dari kapanlagi.com pada Selasa (23/7).

Penasaran dengan potretnya usai menjalani operasi plastik? Lihat saja gambar di bawah ini yang dihimpun oleh brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (23/7).

BACA JUGA :
Habiskan Rp 200 juta untuk operasi wajah, ini 11 transformasi Mawar AFI dari awal karier hingga kini

Instagram/@nanahospital.id

Menurut pria kelahiran 31 Juli 1970 itu, keputusan tersebut diambil setelah berpikir secara rasional.

Instagram/@jeremythomas_jt

Baginya, selama ini sudah menjaga pola makan dan menjaga badan. Sayang saja hal itu dilakukan jika tidak sekalian mengupgrade wajah.

Instagram/@jeremythomas_jt

"Setelah saya berpikir secara rasionalitas, 'masa sih, gue udah menjaga badan, menjaga makan, masa sih, gue tidak boleh sedikit upgrade lah', kurang lebih seperti itu. Setelah saya berpikir-pikir, why not. Setelah saya pun 54 tahun, saya sedikit mini-fasting," ujar Jeremy Thomas.

Instagram/@jeremythomas_jt

Dalam pengakuannya, keinginan untuk melakukan oplas muncul beberapa tahun belakangan ini. Hal itu ketika ia menyadari pentingnya menjadi yang terbaik meski sudah mencapai usia yang sudah tidak lagi muda.

Instagram/@jeremythomas_jt

Jeremy menegaskan bahwa tujuannya bukan untuk mengubah diri secara drastis, akan tetapi demi menjaga kebugaran dan kesegaran wajahnya dengan sedikit peremajaan.

Instagram/@jeremythomas_jt

"Nggak ada yang berubah. Nggak diubah, cuma dikencangkan sedikit. Mini-fasting itu kan di sedikit-sedikit tarik," imbuh Jeremy.

Instagram/@jeremythomas_jt

"Saya ingin menjadi terbaik di umur saya karena umur kan nggak mungkin mundur kan. Sudah, saya pikir kenapa nggak," kata Jeremy Thomas.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags