Kisah Delisa Fitri Rahmadani, salah satu korban selamat dari bencana Tsunami Aceh 2004 baru-baru ini ramai di media sosial. Pasalnya, kabar terbaru Delisa muncul kembali di media sosial setelah diwawancarai oleh dosen ITB Imam Santoso di Instagram pribadinya.
Delisa yang saat itu masih duduk di kelas 2 MIN Ulee Lheue, Banda Aceh, harus mengalami kehilangan yang sangat berat, termasuk kehilangan kaki kanannya yang harus diamputasi. Meskipun mengalami tragedi yang memilukan, Delisa tidak pernah kehilangan semangat hidupnya.
BACA JUGA :
Mengejutkan, emak-emak berhijab ini ternyata pilot jet tempur wanita pertama, kisahnya inspiratif
Kisah perjuangannya terangkat ke layar lebar melalui film 'Hafalan Salat Delisa' yang dirilis pada 2011. Belasan tahun berlalu, Delisa kini sudah tumbuh dewasa. Nasibnya kini mujur, menjadi wanita karier yang sukses.
Untuk tahu lebih banyak soal kabar Delisa, bocah yang selamat dari tsunami Aceh 2004 lalu, berikut brilio.net himpun potret dan kabar terbaru Delisa dari berbagai sumber pada Rabu (13/11).
BACA JUGA :
Kuasai bidang seni tapi ditempatkan di bidang pertanian, cara Komeng protes dinilai santai tapi ngena
Instagram/@santosoim
Delisa merupakan salah satu korban selamat dari bencana Tsunami Aceh pada 2004 yang harus kehilangan ibu dan satu kakinya. Kini ia telah tumbuh dewasa dan jadi wanita karier.
Instagram/@santosoim
Kaki Delisa sempat diamputasi sebanyak 3 kali, namun dengan bantuan almarhum ayahnya, ia tetap ceria walau harus berdiri dengan satu kaki.
Instagram/@santosoim
Seorang jurnalis Australia bernama Cindy Workner menjadi sosok yang menyemangati Delisa saat pertama kali menggunakan tongkat untuk berjalan. Kisahnya menjadi inspirasi sampai dibuatkan film, lho.
Instagram/@santosoim
Delisa telah menyelesaikan pendidikan S1 Ekonomi Manajemen di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sabang (STIES) pada pertengahan 2023.
Instagram/@santosoim
Saat ini, Delisa bekerja di Bank Syariah Indonesia (BSI) cabang Banda Aceh dan kerap menjadi pengisi acara, MC, serta motivator.
Instagram/@santosoim
Meski mengalami tragedi yang memilukan, Delisa tidak pernah kehilangan semangat hidupnya dan selalu ceria dalam beraktivitas sehari-hari. Kehilangan satu kaki, Delisa kini berjalan dengan kaki prostatik.
Instagram/@santosoim
Delisa telah membuktikan bahwa kekurangan fisik tidak menjadi penghalang untuk meraih kesuksesan