1. Home
  2. »
  3. Selebritis
27 Juli 2024 17:00

Sama-sama usung adat Jawa dan Minang, ini 7 beda gaya pernikahan Atta-Aurel dan Thariq-Aaliyah

Pernikahan Atta-Aurel dan Thariq-Aaliyah memiliki banyak persamaaan, lho. Khansa Nabilah
foto: Instagram/@thariqhalilintar; Instagram/@attahalilintar

Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid akhirnya resmi menyandang status baru sebagai suami istri. Akad nikah keduanya berlangsung begitu sakral dan khidmat pada Jumat (26/7) pagi di Hotel Raffles, Jakarta Selatan. Pada malam hari di tempat yang sama, Thariq dan Aaliyah juga menggelar resepsi yang dihadiri ribuan tamu undangan.

Aaliyah dan Thariq begitu serasi dalam balutan busana adat Jawa berwarna putih saat melaksanakan akad nikah. Kemudian pada momen resepsi, pengantin tersebut memakai busana adat Minang yang elegan dan mewah. Momen pernikahan Thariq dan Aaliyah pun mengingatkan dengan pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

BACA JUGA :
11 Hidangan di rangkaian pernikahan Thariq dan Aaliyah Massaid, komplet dari tradisional hingga modern


Pasalnya, acara sakral kedua pasangan tersebut digelar mewah di tempat yang sama. Meski sama-sama mengusung adat Jawa dan Minang, perbedaan makeup Aaliyah dan Aurel pun jadi sorotan. Makeup Aaliyah yang glamor tapi kalem memberikan kesan kurang manglingi tapi tetap elegan. Berbeda dari sahabatnya, Aurel, yang memilih makeup bold untuk akad dan resepsinya.

Daripada penasaran, simak beda gaya pernikahan Atta-Aurel dan Thariq-Aaliyah dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Sabtu (27/7).

BACA JUGA :
Momen Fadly Faisal hadiri nikahan Thariq Halilintar-Aaliyah Massaid, keberadaan Fuji dipertanyakan

© 2024 Instagram/@morden.co; Instagram/@thariqhalilintar

Mengusung adat Jawa saat akad, Aaliyah Massaid tampil anggun memakai kebaya putih serta riasan Paes Putri Solo. Dalam momen ini, ia memilih riasan soft glam yang memberikan kesan anggun dan kalem. Berbeda dari Aaliyah, Aurel lebih memilih makeup bold tanpa paes, melainkan mahkota tiara. Ia juga memakai kebaya bernuansa putih untuk momen akadnya.

© 2024 Instagram/@marlenehariman; Instagram/@thariqhalilintar

Untuk acara resepsi, Aaliyah mengenakan suntiang emas serta kebaya bernuansa cokelat. Ia lebih memilih riasan glam bold yang memancarkan kecantikan natural. Sedangkan Aurel memakai suntiang bernuansa emas dengan kebaya merah marun. Riasannya jauh lebih bold ala Hollywood Glam. Manglingi pol!

© 2024 Instagram/@thariqhalilintar; Instagram/@attahalilintar

Baik akad pernikahan Atta-Aurel dan Thariq-Aaliyah di gelar di Hotel Raffles, Jakarta Selatan. Bedanya, pernikahan Atta dan Aurel 2021 lalu bertepatan dengan Covid-19 sehingga pengantin harus memakai masker sebagai prokes.

© 2024 Instagram/@thariqhalilintar; Instagram/@attahalilintar

Baik Atta Halilintar dan Thariq Halilintar tampak gagah memakai busana adat Minang untuk resepsi pernikahan. Busana kedua pengantin ini terlihat mewah dengan detail emas yang elegan.

© 2024 Instagram/@thariqhalilintar; Instagram/@attahalilintar

Untuk busana yang dikenakan Atta saat akad terdapat sentuhan adat Melayu. Sementara Thariq memilih memakai beskap dengan jarik serta beskap, terdapat kalung melati atau disebut usus-ususan dalam istilah Jawa.

© 2024 Instagram/@thariqhalilintar; Instagram/@attahalilintar

Untuk para bridesmaid, Aaliyah memilih busana bernuansa cokelat. Sementara, para bridesmaid Aurel memakai kebaya dengan nuansa pink soft.

© 2024 Instagram/@thariqhalilintar; Instagram/@attahalilintar

Demikian pula dengan para groomsmennya. Groomsmen Thariq dan Aaliyah memakai setelan suit hitam yang bikin tampilan mereka makin gagah. Sementara groomsmen pernikahan Atta dan Aurel memakai busana khas India.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags