1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
4 November 2024 19:30

Tak menyerah meski sempat gagal ikut PON, 9 momen Saaih Halilintar raih juara di turnamen panahan

Saaih mengungkapkan kemungkinan untuk serius menekuni cabang olahraga panahan dan tidak menutup peluang ikut PON di masa depan. Syeny Wulandari

Kabar tentang batalnya Saaih Halilintar ikut berkontribusi dalam perhelatan PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang digelar pada 9 hingga 20 September 2024 banyak menyita perhatian warganet. Pasalnya, gagalnya adik Atta Halilintar ini ikut adalah lantaran administrasi yang dianggap tidak lengkap.

Menurut kabar yang beredar, Saaih Halilintar terlambat mengumpulkan berkas administrasi berupa NPWP dan BPJS. Geni Faruk selaku ibunda dari Saaih Halilintar pun angkat suara dan mengatakan bahwa anaknya ini tentu saja punya NPWP dan BPJS.

BACA JUGA :
Kesal difitnah gagal berlaga di PON karena tidak bayar pajak, Saaih Halilintar singgung ada oknum


Namun, kegagalan itu tidak menyurutkan semangatnya. Tidak lama setelahnya, Saaih memilih untuk mengikuti Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia (TOSI), sebuah ajang yang diikuti oleh berbagai figur publik. Berpasangan dengan Aqeela Calista, dia akhirnya berhasil membawa pulang kemenangan dalam kategori panahan.

Melalui unggahan di media sosial, Saaih berbagi bahwa dia hanya berlatih dalam waktu singkat sebelum bertanding. Meski demikian, Saaih tetap mampu menampilkan performa yang gemilang hingga akhirnya meraih juara.

Berikut momennya yang telah brilio.net himpun dari Instagram @saaihalilintar, Senin (4/11).

BACA JUGA :
7 Kontroversi Saaih Halilintar, terbaru batal tampil di PON 2024 karena NPWP dan BPJS

foto: Instagram @saaihalilintar

1. Saaih Halilintar mengaku bahwa niatnya mengikuti turnamen panahan ini bukan untuk coba-coba, tapi memang untuk menang.

foto: Instagram @saaihalilintar

2. Dengan persiapan yang sangat singkat, Saaih hanya menjalani empat kali latihan, masing-masing selama satu jam.

foto: Instagram @saaihalilintar

3. Meski minim latihan, Saaih berhasil menunjukkan mental juara dengan fokus, kerja keras, dan dukungan dari keluarganya.

foto: Instagram @saaihalilintar

4. Dalam pertandingan, Saaih berhasil memanah tepat di lingkaran angka 10, menunjukkan ketepatan dan konsistensinya.

foto: Instagram @saaihalilintar

5. Saaih sempat menceritakan jika dirinya mengalami cedera pada bagian tangannya yang mengalami ruam dan kemerahan akibat busur panah.

foto: Instagram @saaihalilintar

6. Tak heran bila Saat bertanding, Saaih memakai ikat pelindung pada tangan untuk mengurangi dampak cedera yang dirasakan.

foto: Instagram @saaihalilintar

7. Bersama Aqeela Calista sebagai partner, Saaih berhasil bekerja sama dan saling mendukung hingga mencapai kemenangan.

foto: Instagram @saaihalilintar

8. Meski tangannya terasa sakit, Saaih tetap bersemangat dan tidak kapok untuk terus mengasah kemampuan panahannya.

foto: Instagram @saaihalilintar

9. Bahkan, Saaih mengungkapkan kemungkinan untuk serius menekuni cabang olahraga panahan dan tidak menutup peluang ikut PON di masa depan.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags