1. Home
  2. »
  3. Selebritis
19 November 2024 07:30

Tiga tahun lalu viral dihujat karena mirip Warkop DKI, intip 7 potret terbaru Warkopi

Grup yang dikenal sebagai Warkopi ini juga dituding melakukan penjiplakan, terutama terkait nama dan konsep yang digunakan. Dwiyana Pangesthi

Pada 2021, kurang lebih tiga tahun lalu, masyarakat dibuat heboh dengan kemunculan grup yang bernama Warkopi. Nama grup ini langsung viral karena anggotanya, yaitu Dimas, Alfin, dan Sepriadi, memiliki kemiripan dengan trio komedian legendaris Warkop DKI. Tak hanya sekadar mirip, grup ini juga mengusung konsep plek ketiplek dengan Warkop DKI, sehingga mereka langsung menuai banyak perhatian dan kontroversi.

Tidak hanya soal kemiripan, grup yang dikenal sebagai Warkopi ini juga dituding melakukan penjiplakan, terutama terkait nama dan konsep yang digunakan. Sebagian besar orang merasa mereka seolah-olah "meniru" Warkop DKI yang sudah menjadi bagian dari sejarah komedi Indonesia. Tak pelak, masalah hak cipta dan citra ini sampai melibatkan Indro Warkop, salah satu anggota Warkop DKI, turut angkat suara mengenai Warkopi.

BACA JUGA :
Dulu dihujat karena mirip Indro Warkop DKI, intip 11 potret terkini Alfin Warkopi gandeng pacar baru


Masalah hak cipta ini pun akhirnya sampai pada titik penyelesaian, Warkopi akhirnya memutuskan untuk mengganti nama grup mereka menjadi Makuboys. Kini mereka kembali hadir dengan penampilan terbaru. Penasaran dengan perubahan mereka? Berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber pada Selasa (18/11), potret terbaru dari trio yang kini dikenal dengan nama Makuboys.

Instagram/@alfinmakuboys

Setelah sempat terjebak dalam kontroversi, Makuboys kini tampil dengan penampilan yang lebih segar dan unik. Salah satunya Alfin Makuboys, semakin percaya diri dengan gaya yang lebih modern.

Instagram/dimasmakuboys

Gaya Dimas Makuboys kini lebih sedikit mengubah stylenya, alih-alih ikut-ikutan Kasino Warkop seperti dulu.

Instagram/dimasmakuboys

Dalam keseharian, Dimas Makuboys lebih sering mengenakan kacamata, lho.

TikTok/@sepriadi_makuboys1

Sepriadi Makuboys tampil kasual dengan kaus polos dan celana hitam. Gayanya pun juga terlihat cool.

TikTok/@sepriadi_makuboys1

Sementara saat mode kerja ia tampil apa adanya dengan muka ditutup masker.

Instagram/@mpspictures.id

Dalam beberapa cuplikan trailernya, Makuboys memperlihatkan aksi-aksi lucu mereka yang memukau banyak penggemar. Tak hanya mengandalkan kemiripan fisik, mereka juga lebih mengutamakan kreativitas dalam setiap karya yang mereka buat.

Instagram/@mpspictures.id

Meskipun banyak dihujat dan dipandang sebelah mata pada awal kemunculannya, trio Makuboys menganggap semua tantangan ini sebagai proses pembelajaran. Kini mereka siap tampil di karya terbarunya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags