Kepergian suami Jennifer Coppen, Dali Wassink, meninggalkan luka mendalam di hati keluarga dan para penggemarnya. Dali Wassink dikenal sebagai sosok ayah yang penuh kasih. Ia bahkan tak ragu untuk mengikat rambut, memasak, dan menyuapi putrinya, Kamari.
Selain itu, bagi Jennifer Coppen, Dali adalah suami yang baik. Ia selalu berusaha untuk menjadi suami dan ayah yang terbaik bagi keluarganya.
BACA JUGA :
11 Potret kamar tidur Jennifer Coppen di Jakarta sebelum menikah, balkonnya jadi tempat lukisan
Rumah yang mereka tempati saat ini menyimpan kenangan yang tak terlupakan bagi Jennifer. Mereka tinggal di sebuah rumah nyaman dengan nuansa sejuk seperti di vila.
Rumah tersebut didesain dengan konsep industrial yang memberikan kesan natural ketika dipadukan dengan halaman rumah. Namun, untuk kamar Kamari, kedua orang tuanya memilih tema warna pink.
Berikut adalah potret rumah tempat tinggal Jennifer Coppen dan Dali Wassink yang dihimpun oleh brilio.net dari berbagai sumber pada Minggu (21/7).
BACA JUGA :
11 Potret dapur Agatha Suci Indonesian Idol, area masak kotornya penuh perabotan bak kitchen restoran
YouTube/KeluargaBacil
Ini merupakan ruang tidur Jennifer Coppen bersama suaminya dulu, Dali Wassink. Kamarnya cukup berantakan pada bagian wardrobe.
YouTube/KeluargaBacil
Namun, untuk interior rumah secara keseluruhan sangat nyaman dan sejuk. Begini tampilan ruang tengah rumah Jennifer dan Dali.
YouTube/KeluargaBacil
Memiliki balita, tentu aktris yang akrab disapa Jenni ini menyediakan area khusus untuk tempat bermain anak.
YouTube/KeluargaBacil
Playground Kamari ini merupakan baby fence agar bayi tidak sembarangan merangkak maupun pergi. Jadi, aman ketika ditinggal untuk melakukan kegiatan rumah.
YouTube/KeluargaBacil
Nah, ini merupakan area kitchennya yang cukup sederhana tapi luas.
YouTube/KeluargaBacil
Dapur ini tampaknya tidak dilengkapi cooker hood, tetapi perabotannya cukup lengkap.
YouTube/KeluargaBacil
Terdapat ruang makan yang segaris dengan ruang tengah yang digunakan sebagai area nonton TV. Jenni rupanya tinggal bersama orang tua Dali Wassink, lho.
YouTube/KeluargaBacil
Konsep rumahnya yang industrial dengan memadukan konsep alami seperti ini bikin suasana hunian lebih sejuk dan nyaman.
YouTube/KeluargaBacil
Apalagi jika rumahnya memiliki halaman yang luas seperti ini. Nyaman banget, suasananya berasa tinggal di vila.
YouTube/KeluargaBacil
Berbeda dengan tema rumah, kamar baby Kamari justru bernuansa kalem serba pink. Imut banget, kan?