Kisah inspiratif Mak Sombret, seorang wanita yang rela naik ojek untuk mengantarkan tetangganya naik haji mengetuk hati banyak pihak. Dalam video yang beredar, disebutkan jika Mak Sombret rela mengeluarkan biaya Rp600 ribu untuk ngojek dari Kajen, Pekalongan ke Solo, lantaran kehabisan kursi bus rombongan pengantar calon jamaah haji di desanya.
Kisahnya pun viral di media sosial dan rezeki pun berdatangan kepada wanita yang diketahui bekerja sebagai tukang rosok tersebut. Banyak pihak yang memberi santunan berupa uang untuk Mak Sombret.
BACA JUGA :
Dibangun kurang dari 12 hari, ini 11 potret detail rumah kokoh Mak Sombret usai direnovasi
Ia pun dibuatkan rekening pribadi atas namanya yang diawasi beberapa pihak, termasuk dari perangkat desa setempat, untuk memastikan penggunaannya sudah sesuai. Selain uang, rupanya para dermawan memberikan banyak bantuan untuk kelayakan hidup Mak Sombret.
Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (13/6), donasi yang didapatkan Mak Sombret.
BACA JUGA :
Berkah dari viral bakal tempati rumah kokoh, 11 transformasi hunian Mak Sombret hingga usai direnovasi
© berbagai sumber
1. Bantuan bedah rumah dari Polda Jawa Tengah.
Ketulusan hati Mak Sombret rupanya mencuri perhatian Kapolda Jateng, yang kemudian memerintahkan Kapolres untuk menindaklanjutinya. Pihak kepolisian memberikan bantuan berupa renovasi ulang rumah Mak Sombret agar lebih layak huni.
Diketahui, jajaran Polres Pekalongan melakukan renovasi rumah sejak Minggu, 2 Juni 2024. Rumah tersebut dibangun ulang dengan dinding batu bata dan lantai keramik. Juga dilengkapi dengan kamar tidur, ruang keluarga dan dapur serta kamar mandi.
© berbagai sumber
2. Diundang acara Polda Jawa Tengah.
Bantuan yang diberikan Polda Jawa Tengah tersebut diberikan saat acara Safari Kamtibmas Tiga Pilar di Dufan Convention Hall, Pekalongan. Dalam momen tersebut, Mak Sombret mendapatkan kesempatan menjadi tamu dalam acara istimewa.
"Dan sudah kita pikirkan bersama, bahwa dari Polda Jateng akan memberikan bantuan berupa bantuan membenahi kediaman Mak Sombret agar layak ditempati," ungkap Kapolres, Irjen Pol Ahmad Luthfi dilansir dari dream.co.id.
© berbagai sumber
3. Dapat perabotan rumah gratis.
Tak hanya merenovasi rumah Mak Sombret agar lebih layak huni, Kapolda Jateng pun juga melengkapinya dengan perabotan, mulai kasur, almari baju, meja kursi tamu, peralatan dapur dan kamar mandi. Bahkan, Polres Pekalongan juga memberikan televisi untuk Mak Sombret.
"Alhamdulillah rumahnya sudah beres. Matur suwun Bapak Kapolda Jateng Pak Luthfi dan Kapolres Pekalongan Pak Wahyu," kata Mak Sombret, dengan senyum khasnya.
© berbagai sumber
4. Dapat bantuan sosial dari Kemenag Kabupaten Pekalongan.
Selain bantuan bedah rumah lengkap dengan perabotan rumah gratis, Mak Sombret yang tinggal di Dusun Mbalong RT 2 RW 2 Desa Kulu, Karanganyar, Pekalongan ini juga mendapatkan bantuan berupa modal usaha senilai Rp 2,5 juta dari Kementrian Agama Kabupaten Pekalongan. Hal ini diketahui dari akun Instagram Kemenag Kab. Pekalongan.
"Dengan bantuan modal usaha ini, semoga Mak Sombret bisa mewujudkan impian dan hidup lebih sejahtera. Terima kasih atas inspirasinya, Mak," papar pengunggah video.
© berbagai sumber
5. Dapat umroh gratis.
Pada video yang diunggah oleh akun media sosial Tiktok @adisiwanto12, rupanya Mak Sombret tak hanya mendapat bantuan bedah rumah, namun juga umroh gratis. Tak hanya satu, beberapa biro perjalanan umrah dan haji pun datang menawarkan hadiah umrah gratis untuk Mak Sombret.
Tampak momen ketika Mak Sombret didampingi beberapa perangkat desa mengurus paspor di Kantor Imigrasi Pekalongan. Nantinya, Mak Sombret akan menjadi bagian dari jemaah keberangkatan umroh gratis di bulan Muharam, pada tanggal 15 Juli 2024 mendatang.
"Mak Sombret akan menjadi bagian dari jemaah keberangkatan Umrah GRATIS di Bulan Muharam pada tanggal 15 Juli 2024 mendatang" tutur pengunggah video.