Aura Kasih kini menikmati kehidupan bersama anak tercintanya di sebuah rumah mewah yang mengusung konsep modern dengan desain minimalis. Rumahnya yang megah ini ditaksir mencapai nilai fantastis, sekitar Rp 50 miliar.
Menariknya, desain rumah tersebut bukan hasil tangan arsitek semata, melainkan dirancang sendiri oleh Aura Kasih. Dengan konsep minimalis ala townhouse, hunian ini terasa sangat bersih dan lapang. Rumah tersebut menonjolkan sentuhan modern dan elegan, setiap sudut terasa makin nyaman dan estetik.
BACA JUGA :
Hunian mewah ditaksir Rp 50 M, 9 potret kamar Arabella anak Aura Kasih bak hotel berbintang
Salah satu area menarik di rumah tersebut adalah ruang tengah yang mengusung konsep open space. Ruangan ini tidak hanya menampilkan kesan luas, tetapi juga dilengkapi dengan pintu kamuflase yang unik. Pintu tersebut menyatu dengan dinding sehingga tampak tersembunyi, menambah elemen kejutan di dalam rumah yang minimalis namun mewah.
Lantas seperti apa potret ruang tengah Aura Kasih ini? Yuk, simak 10 potret di bawah ini yang brilio.net sadur dari YouTube AH dan Rakta Studio, Minggu (15/9)
YouTube/Rakta Studio
Rumah ini hasil renovasi yang memakan biaya cukup fantastis, yakni Rp50 miliar. Begini ketika memasuki ruang tamu Aura Kasih.
YouTube/Rakta Studio
Penampakan ketika memasuki ruang tengah atau living room di rumah Aura Kasih.
YouTube/Rakta Studio
Mengusung konsep hunian American Modern namun minimalis, Aura Kasih memanfaatkan setiap sudut huniannya dengan baik.
YouTube/AH
Ada kabinet seperti dinding yang ternyata menuju beberapa ruangan, seperti toilet ini yang terletak disamping piano.
YouTube/Rakta Studio
Awalnya ruang tengah terdiri dari beberapa area seperti kamar tidur tapi sudah direnovasi.
YouTube/Rakta Studio
Area ruang tengah tak banyak aksesori sehingga terkesan clean. Meski begitu lengkap dengan berbagai fasilitas mulai dari sofa, TV, piano, hingga beberapa karya seni yang tertata dengan rapi.
YouTube/Rakta Studio
Melalui ruang tengah langsung menuju area outdoor. Area ini memiliki pemandangan asri yang dilengkapi kolam renang.
YouTube/Rakta Studio
Ruang tengah ini ternyata jadi area favorit Aura Kasih, tempat berkumpul sekaligus memasak. Inilah penampakan living room dari dapur.
YouTube/Rakta Studio
Hunian penyanyi sekaligus artis kawakan ini ternyata punya konsep open space, dapur dan ruang tengah tidak ada sekat sama sekali.
YouTube/Rakta Studio
Begini penampakan ruang tengah dan dapur yang disatukan dalam satu area. Huniannya terasa lebih adem, sebab interior dan eksteriornya bikin betah berlama-lama.