Brilio.net - Ketika kamu akan melewati sebuah sungai, biasanya ada jembatan sebagai penghubung di tengahnya agar memudahkan untuk menyebrangi sungai tanpa harus berenang atau berjalan melawan arus sungai. Selain itu, tujuan dari pembangunan jembatan adalah untuk mempermudah akses dan mempercepat transportasi antar titik geografis yang berbeda, seperti antara dua pulau, dua bagian kota, atau antara dua lembah, serta mempermudah kerjasama dan interaksi antar masyarakat.
Berjalan melewati jembatan tak hanya bisa dialami seseorang di kehidupan nyata. Di dunia mimpi pun, seseorang bisa berjalan melewati jembatan. Mimpi melewati jembatan ini menjadi salah satu mimpi yang sering dialami oleh banyak orang.
BACA JUGA :
11 Arti mimpi terbang saat tidur, jadi pertanda baik atau buruk?
Mimpi melewati jembatan dapat memiliki berbagai arti dan interpretasi yang berbeda-beda, tergantung pada konteks dan situasi mimpi tersebut. Dalam dunia kejawen, mimpi melewati jembatan sering diartikan sebagai simbol perubahan, kesuksesan, dan kebahagiaan. Sementara dalam psikologi, mimpi melewati jembatan dapat menunjukkan bagaimana perasaan dan emosi seseorang saat mengatasi masalah dan mencapai tujuannya.
Selain itu, jembatan juga sering menjadi simbol perubahan dan perkembangan, serta memiliki makna simbolis yang kuat dalam budaya dan mitologi berbagai negara. Nggak heran jika mimpi melewati jembatan disebut menjadi pertanda baik bagi si pemimpi.
Namun, benarkah demikian? Untuk menjawab rasa penasaran, yuk simak 11 arti mimpi melewati jembatan yang sudah dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (14/2)
BACA JUGA :
11 Arti mimpi bertemu artis, bikin senyum-senyum saat bangun tidur
foto: freepik.com
1. Tanda kesuksesan.
Jika kamu bermimpi mimpi melewati jembatan yang mulus dan kokoh, maka berbahagialah. Mimpi ini rupanya membawa pertanda baik untuk kamu lho! Arti mimpi melewati jembatan ini menandakan kesuksesan dan kebahagiaan.
2. Mengalami kegalauan.
Pernahkah kamu bermimpi melewati jembatan yang longgar dan goyah? Jika pernah, mimpi ini menunjukkan bahwa kamu sedang mengalami kegalauan dan kesulitan dalam menentukan arah hidup.
3. Peringatan untuk berhati-hati.
Di dunia nyata, jembatan yang runtuh biasanya tak dapat digunakan lagi untuk menyebrang. Namun, jika dalam mimpi kamu melewati jembatan runtuh maka mimpi ini menunjukkan bahwa kamu sedang mengalami masalah serius dan harus berhati-hati dalam mengambil keputusan.
foto: freepik.com
4. Terjadinya transisi kehidupan.
Jembatan dibuat untuk menyambungkan titik geografis seperti antara dua pulau, dua bagian kota, atau antara dua lembah, serta mempermudah kerjasama dan interaksi antar masyarakat. Mimpi melewati jembatan yang menghubungkan dua tempat yang berbeda menandakan perubahan dan perpindahan dalam hidup kamu.
5. Adanya perselisihan.
Selanjutnya, jika kamu mimpi jembatan yang memisahkan dua tempat maka mimpi tersebut menunjukkan adanya perselisihan atau konflik dalam hidup kamu.
6. Tanda terjalinnya kerjasama.
Jika kamu mimpi melewati jembatan bersama orang lain menunjukkan bahwa kamu akan memiliki kolaborasi atau kerjasama dengan orang lain dalam waktu dekat.
7. Penting bagi hidup.
Mimpi melewati jembatan dengan suatu benda tertentu menunjukkan bahwa benda tersebut memiliki arti penting bagi hidup kamu.
foto: freepik.com
8. Mengalami rasa takut.
Mimpi melewati jembatan yang sulit dan menakutkan menunjukkan bahwa kamu sedang mengalami rasa takut dan kesulitan dalam mengatasi masalah atau mencapai tujuan.
9. Perpindahan yang tidak stabil.
Mimpi apa saja bisa terjadi ketika seseorang terlelap tidur, termasuk mengalami mimpi jembatan yang berubah-ubah atau berubah jadi jalan menunjukkan bahwa kamu sedang mengalami perubahan dan perpindahan yang tidak stabil.
10. Mengalami kegagalan.
Jika kamu bermimpi berjalan kemudian terjatuh dari jembatan, ini bisa menjadi sebuah pertanda buruk untuk kamu. Mimpi ini melambangkan kamu akan mengalami kegagalan. Kegagalan yang dimaksud adalah satu di antara impian dan cita-cita kamu akan mengalami kegagalan. Meski begitu, jangan bersedih. Bukan berarti kamu gagal, kamu bisa memperjuangkannya kembali.
11. Mimpi melewati jembatan menurut Islam.
Mimpi melewati jembatan menurut Islam sebagaimana mimpi lainnya bisa jadi mimpi buruk ataupun mimpi yang baik. Jika mimpi melewati jembatan terasa menyenangkan maka itu adalah mimpi baik yang datangnya dari Allah. Sebaliknya jika mimpi melewati jembatan terasa sangat menakutkan, maka mimpi tersebut adalah mimpi buruk yang datang dari setan.