Brilio.net - Belajar mengenai sebuah bahasa tentunya juga akan mempelajari banyak hal, termasuk karya sastranya seperti pantun, puisi, dan sajak. Begitu juga dalam Bahasa Inggris juga terdapat karya sastra sajak.
Dalam Bahasa Inggris sajak biasa disebut poems. Sajak Bahasa Inggris tidak jauh beda dengan sajak di dalam Bahasa Indonesia, baik secara pengertian maupun fungsi.
BACA JUGA :
25 Contoh kalimat saran Bahasa Inggris beserta pejelasannya
Sajak memiliki pemilihan diksi yang indah hingga membentuk bait demi bait yang penuh dengan makna yang begitu mendalam. Berikut ini brilio.net ulas contoh poem Bahasa Inggris yang dilansir dari beberapa sumber pada Sabtu (8/10).
Apa itu Poem dalam Bahasa Inggris?
foto: freepik.com
BACA JUGA :
16 Contoh grammar Bahasa Inggris lengkap dengan contoh kalimatnya
Sajak atau poem adalah karya sastra Bahasa Inggris yang berbentuk tulisan yang dibuat dengan menggunakan bahasa yang indah. Biasanya poem ini juga memiliki rima yang hampir serupa dengan satu sama lainnya.
Di masyarakat sendiri sering terjadi kebingungan dalam membedakan antara poem dengan puisi, bahkan kedua karya sastra ini sering disamakan satu sama lainnya. Padahal puisi dengan poem sendiri sangat berbeda.
Karena sebuah poem atau sajak ditulis saling berkaitan satu sama lainnya dengan diksi atau katanya, sedangkan bentuk penyajiannya teratur dan terikat. Puisi sendiri biasanya ditulis menggunakan bahasa kiasan dan memiliki estetika dalam penyampaiannya.