1. Home
  2. ยป
  3. Ragam
24 November 2022 04:56

25 Contoh kalimat kritikan dalam bahasa Inggris lengkap beserta arti

Dalam penyampaian tertulis, perlu bahasa yang tepat agar penerima dapat memahami apa isi dari kritikan tersebut. Brilio.net
foto: pexels.com

Brilio.net - Hampir setiap orang dewasa pernah menerima atau memberi kritikan kepada orang lain, entah itu teman, orang tua, instansi, atasan, guru dan lain sebagainya. Kritikan dapat disampaikan dalam bentuk tulisan maupun lisan.

Dalam penyampaian tertulis, perlu bahasa yang tepat agar penerima dapat memahami apa isi dari kritikan tersebut. Lalu bagaimana jika kalimat kritikan disampaikan dengan bahasa Inggris? Tentunya penyampaian kritik dalam bahasa Inggris mempunyai tata caranya tersendiri agar seseorang yang menerima kritik tidak salah mengartikannya.

BACA JUGA :
15 Contoh kalimat suggestion and offering serta penjelasan dan artinya


Sebelum mengetahui cara menyampaikan kritikan dalam bahasa Inggris, alangkah baiknya mengetahui beberapa penjelasan tentang kalimat kritikan. Berikut adalah penjelasan tentang kalimat kritikan dalam bahasa Inggris yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (24/11).

Definisi kalimat kritik

foto: pexels.com

BACA JUGA :
15 Contoh kalimat past continuous tense lengkap beserta artinya

Kalimat kritik merupakan kalimat komentar atau ungkapan yang berisi penilaian baik atau buruknya suatu hal. Biasanya, kalimat tersebut berisi hal yang perlu diperbaiki agar hal tersebut menjadi lebih baik lagi. Walaupun membicarakan hal yang buruk, kalimat kritik biasanya bersifat sopan dan tidak boleh bersifat menjelek-jelekkan atau mencaci maki.

Ciri-ciri kalimat kritik

Kalimat kritik mempunyai beberapa ciri khusus agar dapat dbedakan dengan kalimat-kalimat lainya. Berikut adalah ciri-ciri dari kalimat kritik:

1. Memberi saran perbaikan
2. Menunjukkan kelebihan dan kekurangan
3. Bertujuan menjembatani pemahaman pembaca
4. Bersifat menanggapi atau mengomentari karya orang lain

Cara menyampaikan kritik dalam bahasa Inggris

Penyampaian kritik dalam bahasa Inggris mempunyai beberapa awalan kata yang digunakan. Berikut adalah awal kata untuk menyampaikan kritik dalam bahasa Inggris:

1. To be fair... (Agar adil...)
2. With all due respect (Tanpa mengurangi rasa hormat...)
3. Honestly (to be honest)... (Sejujurnya...)
4. As far as Im concerned (Sejauh yang aku perhatikan)
5. The way I see it... (Dari caraku melihatnya...)
6. I'm sorry to say this, but... (Maaf mengatakan ini, tapi...)
7. I have to say that... (Aku harus mengatakan kalau...)
8. Please don't get me wrong, but... (Tolong jangan salah menilaiku, tapi...)
9. I think it would be better if (Aku rasa akan lebih baik kalau...)
10. In my opinion... (Menurut pendapatku...)

Contoh kalimat kritikan dalam bahasa Inggris beserta artinya

foto: pexels.com

1. I am not sure I like this part.
(Saya tidak yakin saya menyukai bagian ini)

2. I am not sure I like the way you convey our concept to the clients.
(Saya tidak yakin saya menyukai cara Anda menyampaikan konsep kita ke klien)

3. What do you think about adding some sugar?
(Bagaimana jika ditambahkan gula?)

4. What do you think about removing this part?
(Bagaimana jika bagian ini dihapus saja?)

5. I think it would be better if you dont use that filter for the video.
(Menurut saya akan lebih bagus jika Anda tidak menggunakan filter itu untuk videonya)

6. I think it would be better if you use a neutral color like white for this room.
(Menurut saya akan lebih baik jika Anda menggunakan warna netral seperti putih untuk ruangan ini)

7. How about if you wear the black skirt instead of the red one?
(Bagaimana jika Anda mengenakan rok warna hitam saja alih-alih warna merah?)

8. How about if you use Times New Roman font to make your report look more formal?
(Bagaimana jika Anda menggunakan font Times New Roman untuk membuat laporan Anda terlihat lebih formal?)

9. Have you thought about adding some glittering effect to the picture?
(Apakah terpikir untuk menambahkan efek berkilauan pada fotonya?)

10. Have you thought about changing the MSG with chicken broth?
(Apakah terpikir untuk mengganti MSG dengan kaldu ayam?)

11. Maybe you could come a little earlier next time?
(Mungkin Anda bisa datang lebih awal lain kali?)

12. Maybe you could discuss it with the marketing team for the next report?
(Mungkin Anda bisa mendiskusikannya dengan tim pemasaran untuk laporan selanjutnya?)

13. I think you should exercise more.
(Menurut saya Anda harus lebih sering berolahraga)

14. I think you should not add artificial preservatives to your food.
(Menurut saya Anda jangan menambahkan pengawet buatan ke makanan Anda)

15. You could improve this by removing the subtitle.
(Anda bisa memperbaikinya dengan menghapus subtitle-nya)

16. You could improve this by adding more salt.
(Anda bisa memperbaikinya dengan menambahkan lebih banyak lagi garam)

17. Your performance is so-so, in all fairness, it is better than the last months performance.
(Kinerja kamu biasa saja, namun itu lebih baik dari kinerja bulan lalu)

18. Your argument is a little unreasonable, to give you your due, it is a great point for the other case.
(Argumen Anda agak tidak masuk akal, namun itu adalah poin yang bagus untuk kasus yang lain)

19. Your performance is so-so, to be fair, it is better than the last months performance.
(Kinerja Anda biasa saja, namun itu lebih baik dari kinerja bulan lalu)

20. Your argument is a little unreasonable, to be fair, it is a great point for the other case.
(Argumen Anda agak tidak masuk akal, namun itu adalah poin yang bagus untuk kasus yang lain)

21. Dont get me wrong, I do like your cooking, its just sometimes it is too salty for my liking.
(Jangan salah paham, saya suka masakan Anda, hanya saja terkadang masakannya terlalu asin untuk selera saya)

22. Dont get me wrong, your house is cozy, its just it needs more green touch.
(Jangan salah paham, rumah Anda nyaman, hanya saja membutuhkan lebih banyak sentuhan hijau)

23. With respect, I think your argument is invalid in this case.
(Dengan segala hormat, menurut saya argumen Anda itu tidak valid dalam hal ini)

24. With respect, Mr Robert, I think what you are saying is kind of nonsense.
(Dengan segala hormat, Pak Robert, menurut saya apa yang bapak ucapkan itu agak tidak masuk akal)

25. With all due respect, I think your argument is invalid in this case.
(Dengan segala hormat, menurut saya argumen Anda itu tidak valid dalam hal ini)

penulis: mg/Agung Pradana Putra

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags